7 Fakta Menarik untuk Diketahui dari Declan Rice, Rekrutan Anyar Arsenal

Arsenal akhirnya resmi mendapatkan Declan Rice dari West Ham United.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 15 Juli 2023
7 Fakta Menarik untuk Diketahui dari Declan Rice, Rekrutan Anyar Arsenal
Declan Rice (twitter/premierleague)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal akhirnya resmi mendapatkan Declan Rice dari West Ham United. The Gunners harus mengeluarkan dana sekitar 100 juta poundsterling plus biaya tambahan untuk mendapatkan sang gelandang.

Direktur olahraga Arsenal, Edu sangat senang timnya bisa mengamankan jasa Rice. Edu menilai Rice akan memberikan dampak yang besar.

Baca Juga:

Persaingan Ketat di Lini Depan, Folarin Balogun Berpeluang Pergi dari Arsenal

William Saliba Teken Kontrak Baru, Arsenal Jaga Visi untuk Masa Depan

7 Hal yang Tidak Banyak Diketahui Mengenai Kai Havertz

"Declan adalah pemain dengan kemampuan yang fantastis. Dia sudah teruji baik di level klub maupun tim nasional. Proses transfer ini tidak mudah sehingga kami senang Declan bergabung bersama kami," ujar Edu di laman resmi Arsenal.

Berikut fakta-fakta menarik dari Declan Rice.

1. Nomor 41

Declan Rice memilih tetap memakai nomor punggung saat di West Ham United, 41. Menurutnya, tidak ada alasan khusus untuk tetap setia pada 41.

Rice menjelaskan, itu adalah nomor yang diberikan kepadanya di level akademi oleh kitman. Namun, dia menjadi terikat dengan nomor tersebut dan merasa dapat menghambat penampilannya jika berubah.

Itulah alasan mengapa Rice tetap memilih nomor 41.


2. Kagumi Jorginho

Di masa lalu, Declan Rice menyebut Sergio Busquets dan N'Golo Kante sebagai dua pemain yang dikaguminya. Selain itu, Rice juga mempelajari permainan Patrick Vieira dan Yaya Toure.

Namun, belakangan Rice menyatakan dia banyak mengambil inspirasi dari Jorginho, yang saat ini jadi rekan satu timnya.

“Saya suka Jorginho, cara dia bermain dan mengoper. Ada hal-hal yang bisa saya tambahkan ke permainan saya,” ujar Rice.


3. Reuni dengan Nketiah

Gabung dengan Arsenal, Declan Rice bereuni dengan Eddie Nketiah. Keduanya adalah rekan satu tim saat masih anak-anak ketika mereka menjadi bagian dari akademi Chelsea. Saat itu, Ride biasa menyantap masakan rumahan sang striker.

"Ketika kami berada di Chelsea, kami sering pergi jauh dan bepergian dengan pelatih. Eddie biasa membawa semangkuk besar nasi untuk memberi makan seluruh tim," kenang Rice.


4. Arsenal Jadi Korban Pertama

Pada Januari 2019, Declan Rice mencetak gol pertamanya bersama West Ham United. Uniknya, gol tersebut dia cetak ke gawang Arsenal.

Pada laga itu, Rice mencetak satu-satunya gol dalam kemenangan 1-0 West Ham atas Arsenal asuhan Unai Emery.


5. Pemain West Ham Pertama yang Langsung Hengkang Langsung ke Arsenal

Declan Rice menjadi pemain ke-20 yang tampil untuk West Ham dan Arsenal sepanjang sejarah Premier League. Dia mengikuti jejak pemain seperti Jack Wilshere, Freddie Ljungberg, Alex Song, Ian Wright, dan Lukasz Fabianski.

Namun, Rice adalah pemain pertama yang hengkang langsung dari West Ham ke Arsenal.


6. Kolektor Jersey

Declan Rice merupakan kolekstor jersey sepak bola. Salah satu koleksinya mencakup dinding Arsenal tempat dia membingkai jersey yang ditandatangani pemain The Gunners, Ian Wright, Jack Wilshere, Pierre-Emerick Aubameyang, dan David Luiz.

Koleksi jersey dikumpulkan Rice baik dari lawan yang dia hadapi atau dia beli sendiri. Salah satu tambahan terbaru didapatnya dari Martin Odegaard pada April silam.


7. Beragam Hobi

Declan Rice memiliki banyak hobi. Selain bermain golf di waktu luang, dia juga menyukai permainan dart dan biliar.

Rice juga dikenal sebagai seorang sneakerhead karena kegemarannya mengoleksi sepatu sneakers. Selain itu, Rice suka berjalan-jalan dengan anjingnya dan bermain game komputer.

Declan Rice Arsenal Premier League Trivia Sepak Bola Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.937

Berita Terkait

Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Inggris
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
INEOS telah mewawancara dua legenda klub, Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick, soal kandidat pelatih baru Manchester United.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Bandung bjb Tandamata gagal melanjutkan tren positif usai kalah dari Jakarta Popsivo Polwan. Di laga pembuka musim, Bandung bjb Tandamata menang atas Livin.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Bagikan