4 Hal Menarik Mengenai Yeremy Pino, Talenta Spanyol yang Tolak La Masia

Pino cepat atau lambat akan menjadi buruan klub-klub besar Eropa.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 22 Oktober 2021
4 Hal Menarik Mengenai Yeremy Pino, Talenta Spanyol yang Tolak La Masia
Yeremy Pino (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sepak bola Spanyol seperti tak pernah habis melahirkan talenta-talenta kelas dunia. Yeremy Pino menjadi nama terbaru yang siap bersinar.

Nama Pino mungkin masih terdengar asing di telinga pecinta sepak bola. Hal itu wajar karena pemain berusia 19 tahun itu hanya memperkuat Villarreal.

Meski begitu, Pino tampaknya hanya tinggal menunggu waktu untuk menjadi rebutan klub-klub besar. Apalagi ia sudah mencatatkan debut bersama Timnas Spanyol pada semifinal dan final UEFA Nations League 2021.

Baca Juga:

5 Hal Menarik dari Gavi, Debutan Termuda Timnas Spanyol Milik Barcelona

5 Hal Menarik dari Ivan Toney, Striker yang Ditakdirkan Bermain di Premier League

4 Hal Menarik Mengenai Christopher Nkunku, Talenta yang Disia-siakan PSG

Karier Pino memang melesat dengan sangat cepat. Ia baru mencatatkan debut di tim utama Villarreal pada musim lalu.

Hebatnya, Pino hanya butuh tiga laga untuk mencetak gol perdana di level profesional. Ia total membukukan tujuh gol dan satu assist dari 37 penampilan sepanjang musim lalu.

Memasuki musim 2021-2022, satu tempat di tim utama Villarreal telah menjadi milik Pino. Ia kini sudah membukukan dua gol dan tiga assist dari sebelas penampilan di semua kompetisi.

BolaSkor.com telah merangkum fakta-fakta menarik terkait Pino. Berikut ini empat di antaranya:

1. Tolak Kesempatan Gabung La Masia

Pino bukanlah asli produk akademi Villarreal. Ia awalnya mengasah skill olah bolanya di jalanan sebelum direkrut Las Palmas yang merupakan kota kelahirannya saat berusia sebelas tahun.

Pino kemudian mencuri perhatian pemandu bakat Villarreal saat tampil menonjol di turnamen junior regional saat berusia 14 tahun. The Yellow Submarine tanpa ragu menawarkannya untuk bergabung.

Menariknya, Villarreal bukan satu-satunya klub yang ingin meminang. Barcelona juga ingin menarik Pino ke La Masia.

Normalnya, Pino lebih memilih Barcelona yang lebih populer. Namun ia mengambil langkah tak populer karena terkesan dengan fasilitas dan kualitas pengajaran akademi Villarreal.


2. Pemain termuda yang pernah juara Liga Europa

Musim debut Pino di tim utama Villarreal berakhir manis. Ia sukses membantu timnya juara Liga Europa.

Pada laga final, Villarreal mengalahkan Manchester United lewat drama adu penalti. Pino tampil sebagai starter dan bermain selama 71 menit.

Kesuksesan tersebut juga membuat Pino memecahkan sebuah rekor langka. Ia kini resmi menjadi pemain termuda yang pernah juara Liga Europa atau Piala UEFA.

Pino baru berusia 18 tahun 218 hari ketika itu. ia memecahkan rekor milik Robin van Persie selama hampir dua dekade silam.


3. Redupkan Sinar Takefusa Kubo

Melejitnya karier Pino turut memakan korban. Ia menggeser posisi Takefusa Kubo yang digadang-gadang sebagai penerus Lionel Messi.

Villarreal memang meminjam Kubo dari Real Madrid pada musim panas 2020. Pemain berkebangsaan Jepang itu diharapkan bisa menjadi andalan di lini depan.

Unai Emery kerap menggunakan Kubo sebagai supersub. Pino kemudian mengambil tugas tersebut.

Sadar posisinya kian sulit, Kubo memilih mengakhiri masa peminjamannya lebih cepat. Ia pindah ke Getafe pada musim dingin yang otomatis melapangkan jalan Pino untuk menjadi andalan Villarreal.


4. Masuk Daftar Nominasi Golden Boy 2021

Kualitas Pino kini juga mulai diakui dunia. Hal itu dibuktikan usai namanya masuk ke dalam daftar 20 besar nominasi Golden Boy 2021.

Golden Boy adalah salah satu penghargaan bergengsi untuk pemain muda. Nama-nama seperti Kylian Mbappe, Paul Pogba, hingga Mario Balotelli pernah memenangi gelar ini.

Villarreal Yeremy Pino Sosok Trivia Sepak Bola Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Lainnya
XSeries 2 Indonesia, Pertarungan Dua Goat Futsal Ricardinho dan Falcao
XSeries-2 juga menghadirkan banyak influncer, hingga pemain sepak bola profesional di Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 16 Januari 2026
XSeries 2 Indonesia, Pertarungan Dua Goat Futsal Ricardinho dan Falcao
Spanyol
Calon Lawan Barcelona di Perempat Final Copa del Rey
Barcelona akan diundi bersama enam klub Divisi Pertama lainnya dengan satu perwakilan dari Divisi Kedua.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Calon Lawan Barcelona di Perempat Final Copa del Rey
Italia
AC Milan Kesulitan Kalahkan Como, Allegri Beberapa Kali Ubah Taktik
AC Milan harus bekerja keras untuk bisa mengalahkan Como 3-1 pada laga lanjutan Serie A, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
AC Milan Kesulitan Kalahkan Como, Allegri Beberapa Kali Ubah Taktik
Hasil akhir
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Barcelona mencatat kemenangan 2-0 atas Racing Santander pada laga babak 16 besar Copa del Rey, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Hasil akhir
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
AC Milan memetik kemenangan 3-1 saat dijamu Como di Stadio Giuseppe Sinigaglia pada laga tunda giornata ke-16 Serie A 2025-2026, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
Timnas
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei dan Timor Leste.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Bagikan