Trivia Sepak Bola

3 Alasan Real Madrid Tetap Menjadi Magnet untuk Pemain Bintang

Tiga alasan Real madrid tetap menjadi tujuan utama para pemain bintang dunia.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 27 Februari 2024
3 Alasan Real Madrid Tetap Menjadi Magnet untuk Pemain Bintang
Real Madrid (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid masih menjadi tujuan favorit bagi para pemain bintang. Berikut ini adalah alasan Real Madrid menjadi magnet bagi para pemain bintang.

Real Madrid kerap menjadi tim teratas ketika pemain ditanya klub yang diimpikan. El Real adalah tujuan banyak pemain sebelum gantung sepatu.

Kylian Mbappe dan Alphonso Davies adalah dua di antaranya. Kedua pemain itu dikabarkan ingin pindah ke Madrid pada jendela transfer mendatang.

Baca juga:

Kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid Tinggal Tunggu 'Here We Go'

3 Alasan Kylian Mbappe Lebih Baik Menolak Real Madrid

Detail Tawaran Real Madrid untuk Rayu Kylian Mbappe: Gajinya Bukan yang Terbaik

Bahkan, Mbappe dan Davies juga bersedia pindah dengan status bebas transfer demi mengurangi beban pengeluaran Madrid. Paling penting bagi para pemain-pemain tersebut adalah bisa memperkuat Madrid.

Lantas, apa yang jadi alasan Real Madrid bak magnet bagi para pemain bintang? Berikut ulasannya:

Finansial Kuat

Alasan pertama tentu adalah finansial Madrid yang sangat kuat. Madrid bisa menjanjikan gaji tinggi untuk para pemain yang diincar.

Real Madrid masih menjadi satu di antara tim dengan pendapatkan terbesar di dunia. Dengan fakta tersebut, Madrid punya ruang gerak yang luas untuk memboyong pemain incaran.

El Real kerap menawarkan gaji tinggi kepada pemain incarannya. Dengan begitu, sang pemain semakin tertarik menuju Santiago Bernabeu.

Sejarah Gemilang

Prestise bermain untuk Madrid dibangun dari rentetan trofi yang diraih di masa lalu. Madrid adalah klub paling sukses di dunia.

Madrid sudah 35 kali menjuarai LaLiga. Selain itu, Madrid juga jadi tim dengan trofi Liga Champions terbanyak setelah memenanginya sebanyak 14 kali. Bahkan, Madrid adalah satu-satunya tim yang bisa meraih tiga titel Liga Champions secara beruntun.

Dengan pencapaian itu, ada rasa kebanggaan bagi seorang pemain untuk memperkuat Madrid. Harapan memenangi banyak gelar pun terasa semakin mudah digapai.

Materi Pemain Bertabur Bintang

Alasan lain Madrid masih menjadi daya tarik utama bagi para pemain adalah skuad yang bertabur bintang. Tidak hanya menawarkan finansial dan sejarah, Madrid juga membuat sang incaran akan bermain bersama pemain bintang dari seluruh penjuru dunia.

Satu di antara alasan pemain menentukan tim pilihannya adalah komposisi skuad. Biasanya, semakin banyak pemain bintang akan semakin besar juga keinginan untuk bergabung.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Selain menguji kemampuan, bermain dengan banyak pemain bintang juga bisa meningkatkan kemampuan. Pemain itu bisa belajar banyak dari pemain-pemain lain dengan level lebih tinggi.

Tidak heran, Madrid menjadi tujuan bagi sebagian besar pemain-pemain dunia. Sebab, bermain untuk Madrid sama dengan bermain bersama pesepak bola bintang lima.

Real Madrid Breaking News Trivia Sepak Bola
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.285

Berita Terkait

Italia
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Presiden Inter Milan, Giuseppe Marotta, akhirnya buka suara soal rumor transfer Moussa Diaby dari Al Ittihad. Inter incar pinjaman plus opsi beli, negosiasi disebut rumit dan penuh syarat!
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Spanyol
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Raja Eropa dengan 15 titel Liga Champions, Real Madrid, layak kalah saat melawan Benfica dan kini tersingkir dari delapan besar fase liga.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Liga Champions
Liga Champions: Drama di Lisbon, Kiper Benfica Ciptakan Momen Magis dan Singkirkan Real Madrid dari Delapan Besar
Benfica lolos dramatis menjaga asa lolos ke fase gugur Liga Champions melalui kemenangan 4-2 atas Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions: Drama di Lisbon, Kiper Benfica Ciptakan Momen Magis dan Singkirkan Real Madrid dari Delapan Besar
Liga Europa
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Memasuki putaran terakhir fase liga, baru dua klub yang telah memastikan tiket ke 16 besar.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Bagikan