24 Jam yang Menentukan dalam Transfer Andre Onana ke Manchester United

Dalam 24 jam ke depan akan diketahui apakah The Red Devils berhasil mendatangkan Onana atau tidak.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 13 Juli 2023
24 Jam yang Menentukan dalam Transfer Andre Onana ke Manchester United
Andre Onana (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Transfer Andre Onana ke Manchester United memasuki fase genting. Dalam 24 jam ke depan akan diketahui apakah The Red Devils berhasil mendatangkan sang kiper dari Inter Milan atau tidak.

Andre Onana menjadi buruan teratas Manchester United untuk menggantikan David de Gea pada posisi penjaga gawang. Erik ten Hag menilai, Onana adalah kiper yang dibutuhkan Setan Merah. Onana menjadi menarik karena piawai dalam membangun permainan dari bawah.

Namun, negosiasi dengan Inter Milan berlangsung tidak mudah. Nerazzurri menolak tawaran terakhir The Red Devils yang menyentuh angka 50 juta euro termasuk bonus.

Baca Juga:

Demi Kebangkitan Karier, Donny van de Beek Harus Tinggalkan Manchester United

Pisau Bermata Dua untuk Manchester United jika Boyong Andre Onana

Andre Onana Condong ke Manchester United, Inter Akan Datangkan Tiga Kiper Sekaligus

Menurut laporan Fabrizio Romano, Man United akan kembali menghubungi Inter dan melakukan negosiasi dalam 24 jam ke depan. Manchester United diprakirakan akan menaikkan penawaran mendekati keinginan Inter yang mencapai 60 juta euro termasuk bonus.

Manchester United percaya diri bisa menutup kesepakatan pada pertemuan besok. Apalagi, The Red Devils telah mengantongi persetujuan dari Onana.

Sementara itu, Simone Inzaghi selaku pelatih Inter Milan memberikan kode Onana bisa pergi pada musim ini. Inzaghi tidak takut kehilangan pemain karena Inter punya rencana yang jelas di bursa transfer.

"Onana adalah pemain Inter. Dia akan dipanggil. Namun, bursa transfer tidak bisa diprediksi. Semua tim Italia harus menjual sebelum membeli. Kami tahu ada risiko ini," kata Inzaghi.

"Akan tetapi, saya tenang. Tim dan pemilik telah meyakinkan saya jika kami akan memiliki Inter yang kompetitif. Itulah alasan saya berjuang," jelasnya.

"Ini sepak bola modern, tetapi hanya Inter yang paling penting. Tujuan utamanya adalah membuat Inter kompetitif. Setelah Covid kami mendapatkan masalah. Namun, kami membuat pilihan yang cerdas di jendela transfer."

Andai Onana hengkang, Inter sudah punya penggantinya. Bahkan, La Beneamata memburu dua penjaga gawang. Kedua target itu adalah Yann Sommer dan Anatoliy Trubin.

Andre Onana Inter Milan Manchester United Breaking News Isu Transfer
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.731

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Italia
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Presiden AC Milan Paolo Scaroni menegaskan bahwa bermain di pertandingan Serie A dengan Como di Perth bukan tentang uang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Liga Champions
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Barcelona hanya bermain imbang 3-3 lawan Club Brugge. Thierry Henry mengecam lini pertahanan Barca yang dinilai terlalu mudah ditembus.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Klasemen
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Klasemen Liga Champions 2025/2026 matchday 4: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan masih sempurna. Liverpool dan Real Madrid bersaing ketat di papan atas.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Liga Indonesia
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Persija juga tidak akan diperkuat Gustavo Almeida.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Liga Indonesia
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Persija kembali terancam jadi tim musafir.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Italia
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Inter Milan hanya memetik kemenangan tipis 2-1 saat menjamu Kairat Almaty pada laga lanjutan Liga Champions di Giuseppe Meazza.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Bagikan