Wasekjen PSSI Maaike Ira Puspita Jadi Kandidat Wakil Presiden AFF

Maaike Ira Puspita juga jadi kandidat Anggota Dewan Perempuan AFF.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 25 Oktober 2022
Wasekjen PSSI Maaike Ira Puspita Jadi Kandidat Wakil Presiden AFF
Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PSSI Maaike Ira Puspita hadir dalam peluncuran FFA. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PSSI, Maaike Ira Puspita, menjadi kandidat Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) masa bakti 2022-2026.

Dalam rilis di laman resmi AFF, Senin (24/10), Maaike juga terdaftar sebagai anggota Dewan Peremuan AFF.

Pemilihan kepengurusan AFF periode 2022-2026 akan dilakukan dalam Kongres AFF yang digelar di Siem Reap, Kamboja, pada 14 November 2022.

Adapun proses pengajuan kandidat petinggi sudah dilakukan sejak 14 Juli 2022 dan ditutup pada 14 Agustus 2022.

Baca Juga:

Ketum PSSI Dapat Dukungan untuk Selesaikan Tugas, Mundur dan KLB Bukan Solusi

FIFA Pertegas Komitmen, Tidak Tinggalkan PSSI dalam Penyelesaian Tragedi Kanjuruhan

Dalam penjelasannya, AFF akan memilih satu orang kandidat sebagai presiden, empat wakil presiden, lima orang anggota dewan, satu anggota dewan eksekutif untuk mewakili AFF di AFC, serta lima anggota dewan perempuan.

Di kepengurusan AFF periode 2019-2023, eks Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria terpilih sebagai Wakil Presiden. Tisha jadi perempuan pertama yang berada di posisi itu.

Berikut Daftar Kandidat di Pemilihan Kepengurusan AFF Periode 2022-2026:

Presiden: Khiev Sameth (Kamboja)

Wakil Presiden: Pengiran Matusin bin Pengiran Matasan (Brunei Darussalam), Maaike Ira Puspita (Indonesia), Francisco Martins da Costa Pereira Jerónimo (Timor Leste)

Anggota Dewan: Chris Nikou (Australia), Viphet Sihachakr (Laos), Datuk Haji Hamidin bin Haji Mohd Amin (Malaysia), Ko Ko Thein (Myanmar), Mariano V. Araneta Jr. (Filipina), Thanasak Suraprasert (Thailand), Dr Tran Quoc Tuan (Vietnam)

Anggota Dewan Perempuan: Amy Duggan (Australia), ffah Husna Roslan (Brunei Darussalam), Savin Mao (Kamboja), Maaike Ira Puspita (Indonesia), Kanya Keomany (Laos), Siti Faidul Maisarah Binti Abdullah (Malaysia), Khin Saw Oo (Myanmar), Maria Lalaine Sarmiento (Filipina), Teo Chwee Lian Julie (Singapura), Lakananan Luksamitananan (Thailand), Engracia Pimentel Fernandes (Timor Leste)

Pssi AFF Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.703

Berita Terkait

Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Lainnya
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Medan Falcons (16/1) dan Jakarta Electric PLN Mobile (17/1) di seri Medan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Spanyol
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Beberapa nama muncul sebagai opsi potensial menjadi kandidat pelatih baru di Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Bagikan