Super League
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
BolaSkor.com - Persija Jakarta resmi mendatangkan penyerang tajam asal Maroko yang sebelumnya bermain di Liga India, Alaeddine Ajaraie.
Alaeddine didatangkan Persija untuk menambah kekuatan lini depan menghadapi putaran kedua Super League 2025/2026 yang akan dimulai pekan depan.
Persija mendatangkan Alaeddine dengan status pinjaman dari klub India, NorthEast United, hingga akhir musim.
Alaeddine datang ke Persija dengan catatan mentereng. Musim lalu, di Indian Super League 2024/2025, Alaeddine sukses menjadi top skorer dengan koleksi 23 gol serta tujuh assist, sekaligus dinobatkan sebagai pemain terbaik.
Baca Juga:
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Lihat postingan ini di Instagram
Pada musim 2025/2026, dalam sembilan laga di dua turnamen (Durand Cup dan Super Cup), ia membukukan 10 gol dan lima assist. Sebuah penegasan bahwa ia datang dengan kualitas, bukan sebagai sosok sembarangan.
"Alaeddine didatangkan untuk membuat kami lebih kuat dan lebih tajam. Kami sangat serius melangkah ke putaran kedua Super League," kata Direktur Persija, Mohamad Prapanca.
"Bukan hanya dengan sekadar narasi, tetapi dengan pembuktian melalui evaluasi komposisi tim. Kami berharap dapat mengakhiri musim dengan senyum bahagia, yaitu juara," tuturnya menambahkan.
Gustavo Almeida Jadi Korban Kedatangan Alaeddine Ajaraie?
Rizqi Ariandi
7.703
Berita Terkait
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Debut Buruk Alvaro Arbeloa, Real Madrid Cari Pelatih Baru
XSeries 2 Indonesia, Pertarungan Dua Goat Futsal Ricardinho dan Falcao