Wajib Kalahkan Barcelona, Carlo Ancelotti Tak Rahasiakan Taktik
BolaSkor.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti bertekad membawa timnya meraih kemenangan saat bertandang ke markas Barcelona dalam lanjutan LaLiga 2022-2023. Namun ia enggan merahasiakan taktik yang akan digunakan untuk mewujudkan targetnya.
Laga bertajuk El Clasico ini akan berlangsung di Camp Nou, Senin (20/3) pukul 03.00 dini hari WIB. Madrid memang wajib menang untuk menjaga peluang meraih gelar juara.
Kemenangan dalam laga nanti akan membuat Madrid memangkas jarak dengan Barcelona menjadi tinggal enam poin saja. Dengan 12 laga tersisa, peluang Los Blancos untuk merebut puncak klasemen tentunya terbuka lebar.
Baca Juga:
Real Madrid Intip Peluang Datangkan Romelu Lukaku
4 Pelatih yang Pernah Dihadapi Carlo Ancelotti di El Clasico
Ancelotti tahu betul betapa pentingnya meraih kemenangan dalam laga nanti. Ia terang-terangan akan menerapkan strategi menyerang meski bermain di kandang lawan.
Kami akan bermain sangat ofensif di El Clasico besok. Kami memiliki rencana untuk menghentikan Barcelona," kata Ancelotti pada sesi jumpa pers jelang laga.
"Kami sangat mengenal satu sama lain dan tak satu pun dari kedua tim memiliki rahasia."
Laga nanti akan menjadi El Clasico jilid ketiga sepanjang musim 2022-2023. Saat ini Barcelona masih unggul dengan dua kemenangan berbanding satu milik Madrid.
Barcelona meraih kemenangan pada dua pertemuan terakhir. Namun hasil itu tidak diraih di ajang LaLiga.
"Besok kami harus melihat Barcelona sebagai singa dan bukan sebagai kucing karena jika Anda mengira itu kucing, mereka akan mengalahkan Anda. Kami selalu memiliki ketakutan dan kekhawatiran," tutup Ancelotti.
6.514
Berita Terkait
Persis Solo Kirim Sinyal Gaet Pilar Persib dan Persija?
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Bicara Satu Abad Persebaya Surabaya
Satria Muda Bandung Gelar Launching Tim dan Perkenalan Jersey Baru
Diperkuat Dua Bintang asal Turki dan Belanda, Jakarta Electric PLN Mobile Tatap Proliga 2026 dengan Target Juara
Link Streaming Persik Kediri vs Persib Bandung Senin 5 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Berat Menanti Manchester United, Ruben Amorim Bisa Dipecat Sebelum Februari
Ruben Amorim Kena Semprot Legenda Liverpool, Disebut Tidak Pantas Menyerang Manajemen Manchester United
Persaingan Juara Premier League, Rodri: Jalan Masih Panjang!
Kebenaran Isu Theo Hernandez Gabung Juventus
Inter Milan Jadi Pemuncak Klasemen Serie A, Buah Evolusi Duet Lautaro Martinez dan Marcus Thuram