4 Pelatih yang Pernah Dihadapi Carlo Ancelotti di El Clasico

Ancelotti akan melakoni El Clasico ke-12 pada akhir pekan ini dengan status sebagai pelatih Real Madrid.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 18 Maret 2023
4 Pelatih yang Pernah Dihadapi Carlo Ancelotti di El Clasico
Carlo Ancelotti (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Carlo Ancelotti akan melakoni El Clasico ke-12 sebagai pelatih Real Madrid pada akhir pekan ini. Menariknya, ia sudah beradu taktik dengan empat pelatih yang menangani Barcelona.

Madrid asuhan Ancelotti akan bertandang ke markas Barcelona dalam lanjutan LaLiga 2022-2023 di Camp Nou, Senin (20/3) dini hari WIB. Hasil pertandingan ini bisa menentukan arah perburuan gelar.

Ancelotti tentu paham betul arti El Clasico. Kemenangan menjadi target Madrid meski akan tampil di markas lawan.

Baca Juga:

5 Bintang Terbaik Sepanjang Masa dalam Sejarah El Clasico

Angka-angka Menarik Jelang Laga El Clasico di LaLiga

Terpincang-pincang, Karim Benzema Pastikan Siap untuk El Clasico

El Clasico kali ini memang sangat penting bagi Madrid. Tidak sekadar gengsi, kemenangan juga akan menghidupkan peluang Los Blancos untuk meraih gelar juara.

Seperti diketahui, Madrid masih tertinggal sembilan poin dari Barcelona yang menduduki puncak klasemen. Kemenangan dalam laga nanti akan membuat klub ibu kota Spanyol tersebut memangkas jarak menjadi enam poin.

Ancelotti punya rekor yang tak terlalu mentereng saat melakoni El Clasico di berbagai kompetisi. Ia lebih sering kalah ketimbang meraih kemenangan.

BolaSkor.com telah merangkum rekam jejak Ancelotti di El Clasico. Berikut ini rekornya menghadapi empat pelatih Barcelona:

1. Gerardo Martino

Gerardo 'Tata' Martino menjadi lawan pertama Ancelotti pada debutnya di El Clasico. Adu taktik kedua pelatih terjadi pada musim 2013-2014.

Itu merupakan musim debut periode pertama Ancelotti di Madrid. Total ada tiga El Clasico yang tersaji di berbagai kompetisi.

Dari dua pertemuan di LaLiga, Ancelotti harus mengakui keunggulan Martino. Madrid asuhannya takluk dalam laga kandang dan tandang.

Namun Ancelotti sukses membalas hasil minor tersebut saat bertemu pada final Copa del Rey. Madrid berhasil mengalahkan Barcelona dengan skor 2-1.


2. Luis Enrique

Satu musim berselang, Ancelotti mendapat lawan baru di El Clasico. Kali ini Luis Enrique menggantikan Martino yang dipecat.

Pada musim 2014-2015 ini, El Clasico hanya tersaji dua kali di LaLiga. Hasilnya, Ancelotti dan Enrique saling mengalahkan.

Madrid mampu meraih kemenangan dengan skor 3-1 saat bertindak sebagai tuan rumah. Namun Barcelona membalasnya di Camp Nou dengan skor tipis 2-1.


3. Ronald Koeman

Setelah lengser pada akhir musim 2014-2015, Ancelotti kembali ditunjuk menangani Madrid sejak Juni 2021. Ia dipercaya menggantikan posisi Zinedine Zidane yang sempat menjadi asistennya pada periode pertama lalu.

Pada El Clasico perdana pasca comeback, Ancelotti beradu taktik dengan Ronald Koeman. Hebatnya, Madrid mampu mengalahkan Barcelona dengan skor 2-1 di Camp Nou pada ajang LaLiga.

Namun itu menjadi satu-satunya pertemuan Ancelotti dan Koeman di El Clasico. Tak lama kemudian, Barcelona mendepak pelatih Berkebangsaan Belanda tersebut.


4. Xavi Hernandez

Xavi Hernandez kemudian melanjutkan tugas Koeman di sisa musim 2021-2022. Mantan gelandang andalan Barcelona itu sempat beradu taktik dengan Ancelotti sebanyak dua kali di LaLiga dan Copa del Rey.

Ancelotti memenangi El Clasico perdananya kontra Xavi di ajang Piala Super Spanyol. Madrid mengalahkan Barcelona dengan skor 3-2 lewat perpanjangan waktu pada babak semifinal.

Namun, Xavi kemudian membalas kekalahan tersebut saat bertemu di LaLiga. Tak tanggung-tanggung, Barcelona mampu menghajar Madrid dengan skor 4-0 di Santiago Bernabeu.

Persaingan keduanya berlanjut pada musim 2022-2023. Ancelotti dan Xavi sejauh ini sudah bertemu tiga kali di berbagai ajang.

Madrid sukses mengalahkan Barcelona dengan skor 3-1 pada pertemuan perdana di LaLiga. Namun situasi berbalik saat bertemu di Copa del Rey dan Piala Super Spanyol.

Barcelona meraih gelar juara Piala Super Spanyol usai mengalahkan Madrid dengan skor 3-1 pada partai final. Blaugrana juga berhasil menang tipis 1-0 pada leg pertama semifinal Copa del Rey.

Carlo Ancelotti Real Madrid Barcelona El clasico Gerardo martino Tata martino Luis enrique Ronald Koeman Xavi Hernandez Trivia Sepak Bola Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Jadwal
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Spanyol
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Barcelona menderita dari serangan balik lawan dan terbukti dengan hasil akhir 3-3 kontra Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Italia
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Presiden AC Milan Paolo Scaroni menegaskan bahwa bermain di pertandingan Serie A dengan Como di Perth bukan tentang uang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Liga Champions
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Barcelona hanya bermain imbang 3-3 lawan Club Brugge. Thierry Henry mengecam lini pertahanan Barca yang dinilai terlalu mudah ditembus.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Klasemen
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Klasemen Liga Champions 2025/2026 matchday 4: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan masih sempurna. Liverpool dan Real Madrid bersaing ketat di papan atas.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Liga Indonesia
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Persija juga tidak akan diperkuat Gustavo Almeida.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Bagikan