Victor Igbonefo Perpanjang Kontrak, Palang Pintu Persib Tak Alami Perubahan
BolaSkor.com - Palang pintu Persib Bandung tidak mengalami perubahan dalam menghadapi kompetisi musim depan. Kepastian itu terjadi setelah tim berjulukan Maung Bandung ini memperpanjang kontrak Victor Igbonefo.
Victor Igbonefo menyusul Achmad Jufriyanto yang juga sebelumnya mendapatkan perpanjangan kontrak. Sehingga keduanya akan menemani Nick Kuipers sebagai center bek Persib yang masih memiliki kontrak hingga 31 Desember 2024 mendatang.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono memiliki alasan untuk memperpanjang kontrak Victor Igbonefo. Salah satunya karena bek naturalisasi asal Nigeria itu memiliki peran yang sangat penting di jantung pertahanan Persib.
"Dengan pertimbangan bahwa Victor masih mempunyai peran yang penting di tim sebagai salah satu pemain senior yang bisa menjadi penyeimbang tim, pemimpin dan mentor bagi pemain-pemain juniornya," kata Teddy Tjahjono saat dihubungi, Minggu (24/4).
Baca Juga:
Persib Perpanjang Kontrak Achmad Jufriyanto Selama Dua Musim
Dengan alasan ini, Teddy Tjahjono memberikan durasi kontrak kepada Victor Igbonefo cukup panjang meski usianya saat ini sudah menginjak 36 tahun. Yakni berdurasi dua tahun atau hingga 2024 mendatang.
"Iya dua musim," katanya.
Terkait mengenai nasib bek muda seperti Kakang Rudianto, pria berkacamata ini memastikan akan tetap bertahan. Namun, ia tidak mengetahui mengenai jatah bermain untuk Kakang Rudianto dalam menghadapi para seniornya.
"Kebijakan rotasi pemain silakan ditanyakan langsung ke tim pelatih karena sudah masuk ke wilayah teknis kepelatihan," tegasnya.
Dengan demikian, palang pintu Persib akan diisi pemain-pemain lama. Seperti halnya Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Victor Igbonefo dan Kakang Rudianto. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia