Umuh Muchtar Akui Terkejut Luis Mundur dari Persib
BolaSkor.com - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar akui terkejut dengan keputusan Luis Milla yang memilih mundur sebagai pelatih Maung Bandung.
Umuh Muchtar terkejut lantaran Persib saat ini tidak dalam keadaan membutuhkan pelatih. Bahkan performa tim di Liga 1 2023/2024 belum bisa dikatakan buruk meski meraih hasil imbang di tiga laga awal.
"Masih ada harapan tentunya. Ada harapan untuk memicu pemain," kata Umuh Muchtar di Graha Persib, Bandung, Sabtu (15/7).
Baca Juga:
Pria yang akrab disapa Pak Haji ini juga akui belum pulih dengan kondisi yang dialaminya. Namun, dia harus tetap datang mendampingi tim saat menjalani pertandingan melawan Dewa United, Jumat (14/7).
"Saya tetap dampingi dan beri motivasi pada pemain. Eh tau tau Luis Milla bicara, urusan keluarga, memilih mendampingi istrinya dan orang tuanya sakit parah," bebernya.
Umuh Muchtar mengaku sempat memberikan waktu kepada Luis Milla untuk menyelesaikan urusannya agar bisa kembali menangani Persib. Akan tetapi, pelatih asal Spanyol itu tidak memberikan waktu pasti.
"Ini yang jadi masalahnya. Kalau ada sakit maksud saya ya pulang saja tidak ada masalah, paling 10 hari. Tapi mereka tak menjanjikan akan kembali," tuturnya.
Karena itu, Umuh Muchtar merasa hengkangnya Luis Milla menimbulkan permasalahan untuk Persib. Sebab tidak mudah mencari sosok pelatih pengganti Luis Milla.
"Dari awal memang jelek, tapi mudah-mudahan ke depan siapapun pelatihnya jadi lebih baik. Pak Glenn (Direktur Utama PT PBB) pasti memikirkan siapa pelatih. Nanti juga ada siapa dulu jadi caretaker."
" Ini jadi masalah besar buat Persib. Ini sepertinya Luis Milla tidak jelek. Pertandingan kemarin juga bagus, anak-anak bagus, cuma tidak beruntung saja," tegasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo