Udinese Vs Inter Milan, Menanti Bala Bantuan Christian Eriksen Mempertahankan Dominasi Nerazzurri
BolaSkor.com - Inter Milan akan bertandang ke markas Udinese pada pertandingan pekan ke-22 Serie A 2019-2020, di Stadion Friuli, Minggu (2/2). Beberapa media Italia memprediksi Eriksen akan menjalani debut sebagai starter pada duel itu.
Inter Milan memiliki catatan apik saat bersua Udinese. Dari 10 pertandingan terakhir, Il Biscione meraih delapan kemenangan. Dua laga lainnya berakhir dengan satu kemenangan plus satu imbang.
Baca Juga:
Lukaku Sudah Berjanji Bergabung dengan Tim Asuhan Conte sejak 2015
Ketika Manajemen Inter Milan Memanjakan Antonio Conte dari Kedatangan Lukaku hingga Eriksen
Eks Pelatih Juventus Sebut Inter Milan dan Lazio Berpeluang Scudetto
Inter Milan dapat bantuan tenaga untuk mempertahankan dominasi itu setelah Christian Eriksen bergabung. Eks Ajax Amsterdam itu sudah tampil pertama kali pada saat melawan Fiorentina sebagai pemain pengganti.
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, memahami Christian Eriksen masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi. Namun, Conte percaya Eriksen bisa segera mengeluarkan kemampuan terbaik.
"Christian Eriksen adalah lompatan habat bagi kami. Sebab, ia memiliki banyak pilihan untuk diambil, namun memilih Inter. Itu membuktikan Inter dipandang dengan cara yang benar dan kami semua bekerja untuk mempertahankan situasi ini," terang Conte seperti diwartakan Football Italia.
"Eriksen belum banyak bermain belakangan ini bersama Tottenham. Namun, semua mengatakan ia berada dalam kondisi fisik yang baik dan akan masuk dalam ide kami soal sepak bola."
"Kami banyak berbicara dengannya sehingga ia mengerti apa yang kami inginkan darinya. Untungnya, dia cepat belajar. Saya senang ada tiga pemain yang memilih meninggalkan Premier League untuk datang ke Inter," papar sang juru taktik.
Inter Milan bercokol pada posisi kedua klasemen sementara setelah mengoleksi 48 poin. La Beneamata terpaut tiga angka dari pemuncak klasemen, Juventus.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Luciano Spalletti Capai Perolehan 1.000 Poin di Serie A, Juventus Perlu Dievaluasi
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi