Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
BolaSkor.com - Manchester City resmi mendatangkan Antoine Semenyo dari Bournemouth setelah menebus klausul pelepasan senilai 65 juta poundtserling.
Pelatih Manchester City Pep Guardiola memberi sinyal bahwa pemain barunya tersebut akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City, Sabtu (10/1) malam WIB.
"Saya tidak tahu dia akan diturunkan sejak menit awal atau tidak, tetapi yang pasti dia salah satu yang terpilih untuk laga tersebut," ujar Guardiola di laman Manchester City.
Baca Juga:
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Gagal Menang Lagi, Pep Guardiola Beberkan Kelemahan Manchester City
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
View this post on Instagram
Mengenai perekrutan Semenyo, Guardiola mengaku lega karena sang pemain akhirnya memilih City sebagai pelabuhan barunya.
Hampir semua klub besar Premier League mengincar pemain Bournemouth itu karena sang pemain punya klausul tebus sebesar 65 juta pounds yang aktif Januari ini.
"Semua orang tahu kualitasnya, dia bermain luar biasa di Bournemouth, dalam beberapa tahun terakhir," kata Guardiola.
"Dia bisa bermain di kedua sisi, kanan, kiri. Dia menggunakan kedua kakinya dengan luar biasa. Sebagai striker pun, dia bisa."
"Dia cepat, dia mengenal Premier League. Banyak klub menginginkannya dan dia memutuskan untuk bergabung dengan kami," lanjut Guardiola.
"Jadi yang bisa saya katakan hanyalah terima kasih kepadanya. Saya sangat senang untuk tahun-tahun mendatang."
Akan Cepat Beradaptasi
Yusuf Abdillah
9.919
Berita Terkait
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf