Tinggal Masalah Waktu, Real Madrid Bakal Rampungkan Transfer Striker Timnas Spanyol

Siapa penyerang yang akan direkrut Real Madrid?
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 16 Juni 2023
Tinggal Masalah Waktu, Real Madrid Bakal Rampungkan Transfer Striker Timnas Spanyol
Joselu (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kesibukan Real Madrid di bursa transfer musim panas 2023 terlihat dengan jelas. Pada jendela transfer kali ini, Los Blancos tidak bisa pasif karena saat ini mereka sedang memasuki fase transisi dalam skuad.

Madrid sudah melepas empat pemain yakni Eden Hazard, Mariano Diaz, Marco Asensio, dan Karim Benzema. Keempat pemain itu berposisi di lini serang. Tak ayal tim arahan Carlo Ancelotti butuh tambahan penyerang baru.

Di satu sisi, Madrid sudah memiliki Brahim Diaz, Juanmi Latasa, Antonio Blanco yang kembali dari masa pinjaman, serta merekrut Fran Garcia (bek kiri) dan Jude Bellingham (gelandang). Kini Madrid coba mendatangkan penyerang tengah.

Striker yang dimaksud itu adalah mantan produk akademi Madrid, Joselu, yang saat ini bermain di Espanyol. Usianya tidak lagi muda, 33 tahun, tetapi Joselu lebih sebagai pengganti Diaz ketimbang Benzema - Madrid masih mencari penyerang utama.

Baca Juga:

Saga Transfer Kylian Mbappe, Enggan Perpanjang Kontrak dan Masuk Daftar Jual PSG

Berkomitmen dengan Chelsea, Kalidou Koulibaly Juga Bahas Situasi Sulit Klub

Toni Kroos soal Jude Bellingham: Harga Mahal Tidak Selalu Berjalan Sesuai Rencana

Espanyol degradasi dan ada catatan menarik dalam klausul Joselu. Ia bisa pergi dengan status pemain pinjaman jika klubnya degradasi dan gajinya diurus klub peminjam. Menilik fakta ia tak lagi asing dengan Madrid, Joselu pun bisa melakukan comeback.

"Real Madrid tengah menyelesaikan detail final untuk segera merampungkan transfer Joselu dan dipastikan pekan depan. Kesepakatan persoan sudah disepakati sejak 10 hari lalu," tutur Fabrizio Romano.

Ancelotti juga pernah menuturkan apabila ia suka dengan permainan Joselu. "Saya suka Joselu, tapi juga yang lainnya seperti (Iago) Aspas, (Alvaro) Morata, ketika berbicara penyerang Spanyol, karena yang Anda suka adalah mereka mencetak gol," terang Ancelotti.

Karier Joselu cukup 'berwarna' karena setelah gagal bersaing di tim utama Madrid di masa lalu, ia sempat membela Hoffenheim, Eintracht Frankfurt, Stoke City, Hannover, Deportivo La Coruna, Newcastle United, dan Deportivo Alaves.

Kendati tidak lagi muda, Joselu dalam kondisi bagus dari sisi personal karena musim lalu mencetak 16 gol di La Liga, menjadi top skorer ketiga liga setelah Robert Lewandowski (23 gol) dan Karim Benzema (18 gol).

Joselu Transfer Isu Transfer Bursa transfer Espanyol Madrid Real Madrid
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.615

Berita Terkait

Spanyol
Terinspirasi Carlo Ancelotti di Brasil, Xabi Alonso Buka Peluang Ubah Posisi Vinicius Junior
Jelang laga melawan Getafe, pelatih Real Madrid Xabi Alonso mengungkapkan akan membuka peluang mengubah posisi Vinicius Junior.
Yusuf Abdillah - Minggu, 19 Oktober 2025
Terinspirasi Carlo Ancelotti di Brasil, Xabi Alonso Buka Peluang Ubah Posisi Vinicius Junior
Jadwal
Link Streaming Getafe vs Real Madrid, Senin 20 Oktober 2025
Real Madrid akan melakoni laga tandang ke markas Getafe pada pertandingan lanjutan LaLiga 2025-2026, di Coliseum, Senin (20/10) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 19 Oktober 2025
Link Streaming Getafe vs Real Madrid, Senin 20 Oktober 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Getafe vs Real Madrid: Rebut Singgasana dari Tangan Barcelona
Real Madrid siap merebut kembali puncak klasemen LaLiga saat menantang Getafe dini hari nanti. Akankah Xabi Alonso menyalip Barcelona?
Johan Kristiandi - Minggu, 19 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Getafe vs Real Madrid: Rebut Singgasana dari Tangan Barcelona
Spanyol
Siapkan Terobosan, Florentino Perez Berniat Jual Saham Real Madrid
Presiden Real Madrid, Florentino Perez, disebut tengah menyiapkan terobosan besar terkait struktur kepemilikan klub. Namun, belum ada konfirmasi resmi dari pihak Madrid.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Oktober 2025
Siapkan Terobosan, Florentino Perez Berniat Jual Saham Real Madrid
Inggris
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Nama Adam Wharton belakangan mencuat setelah banyak klub besar yang menginginkan jasanya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Spanyol
Daftar 25 Nomine Golden Boy 2025: Real Madrid Kirim Tiga Pemain, Manchester United Selipkan Satu
Tuttosport merilis 25 nomine Golden Boy 2025. Real Madrid mendominasi dengan tiga pemain, sementara Manchester United diwakili Leny Yoro. Berikut daftar lengkap kandidat Golden Boy 2025.
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Daftar 25 Nomine Golden Boy 2025: Real Madrid Kirim Tiga Pemain, Manchester United Selipkan Satu
Inggris
Gelandang Bidikan Manchester United, Adam Wharton Diyakini Ingin Bermain di Liga Champions
Gelandang Crystal Palace, Adam Wharton, dibidik banyak klub salah satunya Manchester United dan ia diyakini ingin membela Manchester United.
Arief Hadi - Rabu, 15 Oktober 2025
Gelandang Bidikan Manchester United, Adam Wharton Diyakini Ingin Bermain di Liga Champions
Spanyol
Cerita Mengejutkan soal Ronaldo, Punya Berat Tubuh 94 Kg dan Pesta Setiap Malam
Mantan pelatih Ronaldo bicara soal kebiasaannya berpesta setiap malam dan memiliki berat tubuh 94 Kilogram (Kg).
Arief Hadi - Senin, 13 Oktober 2025
Cerita Mengejutkan soal Ronaldo, Punya Berat Tubuh 94 Kg dan Pesta Setiap Malam
Spanyol
Kondisi Cedera Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono Jelang Laga Krusial Lawan Barcelona
Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono dikabarkan pulih dari cedera jelang El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona akhir bulan ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Kondisi Cedera Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono Jelang Laga Krusial Lawan Barcelona
Spanyol
Lucas Vazquez Ungkap Alasan Hengkang dari Real Madrid, Karena Trent-Alexander Arnold?
Setelah melakoni lebih dari 400 laga bersama Real Madrid, Lucas Vazquez memilih meninggalkan klub yang dibelanya sejak kecil awal musim ini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Lucas Vazquez Ungkap Alasan Hengkang dari Real Madrid, Karena Trent-Alexander Arnold?
Bagikan