Tidak Benar, Manchester United Layangkan Tawaran untuk Sofyan Amrabat

Sofyan Amrabat pun dikaitkan dengan Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 04 Juli 2023
Tidak Benar, Manchester United Layangkan Tawaran untuk Sofyan Amrabat
Sofyan Amrabat (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Berbeda dari klub-klub Eropa lainnya, pergerakan Manchester United di bursa transfer musim panas 2023 relatif lambat. Belum ada pengumuman resmi soal pemain yang baru direkrut meski dalam waktu diprediksi akan segera melakukannya.

Pemain itu adalah gelandang berusia 24 tahun asal Inggris, Mason Mount, yang direkrut dari Chelsea sebesar 60 juta poundsterling. Pasca merekrut Mount, belakangan ini Red Devils dikaitkan dengan Andre Onana dan Rasmus Hojlund.

Tidak hanya keduanya, ada kabar Man United telah mencapai kata sepakat personal dengan gelandang Fiorentina, Sofyan Amrabat. Bahkan, kabarnya Fiorentina sudah sepakat dengan penawaran sebesar 30 juta euro untuk pemain timnas Maroko tersebut.

Info tersebut dibantah langsung oleh CEO Fiorentina, Joe Barone. Ia menegaskan apabila La Viola belum menerima tawaran apapun untuk Amrabat, tetapi Fiorentina tetap terbuka jika ada penawaran yang datang.

Baca Juga:

Jual Jadon Sancho, Manchester United Beri Diskon Besar

Mason Mount dan 3 Gelandang Chelsea yang Berani Membelot ke Manchester United

Tidak Perlu Khawatir soal Masa Depan Zidane Iqbal, Fans Manchester United

"Kami (Fiorentina) sama sekali tidak menerima tawaran apapun atau proposal untuknya. Dia (Amrabat) pemain Fiorentina saat ini. Jika ada tawaran datang, kami akan mempertimbangkannya," tutur Barone sebagaimana dilaporkan Fabrizio Romano di Twitter.

Ketertarikan Man United kepada Amrabat pun bukan kali ini saja terjadi, sebab pada Januari lalu ia nyaris pindah ke Old Trafford. Transfer batal karena Fiorentina menolak tawaran pinjaman dengan opsi beli dari Man United.

"Saya bisa menyebutkan tiga klub yang konkret dalam dua atau tiga hari terakhir jendela transfer. Manchester United menginginkan pinjaman dengan opsi untuk membeli kesepakatan, Fiorentina menolak," ucap saudara Amrabat, Nordin, pada Maret lalu.

"Saudara saya sekarang memiliki niat untuk bermain di atas, lebih disukai di Spanyol atau Inggris, saya kira demikian. (Erik) ten Hag sekarang sedang mencari striker, dia menginginkan itu dulu. Dari sana dia akan melihat apa yang mungkin."

"Tapi saya tahu itu Ten Hag terpesona oleh kakak saya. Dia memantaunya dan mereka memiliki hubungan yang baik, jadi siapa yang tahu."

Fiorentina Manchester United Sofyan Amrabat Transfer Isu Transfer Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.336

Berita Terkait

Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Persija Jakarta sudah mendatangkan empat pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Namun, Ketum The Jakmania menilai jumlah tersebut belum cukup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Italia
Kabar Bagus untuk AC Milan, Jean-Philippe Mateta Hanya Ingin Gabung Il Rossoneri
Penyerang Crystal Palace, Jean-Philippe Mateta, menegaskan hanya ingin gabung AC Milan pada bursa transfer musim dingin 2026.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Kabar Bagus untuk AC Milan, Jean-Philippe Mateta Hanya Ingin Gabung Il Rossoneri
Italia
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Inter Milan aktif jelang akhir bursa transfer musim dingin 2026. Kabarnya, Inter mengincar gelandang Liverpool, Curtis Jones, jika Davide Frattesi pergi.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Liga Indonesia
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Shayne Pattynama menceritakan respons rekan satu timnya di Timnas Indonesia dan Buriram United, Sandy Walsh, saat diberi tahu soal transfernya ke Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liga Indonesia
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Ilham Rio Fahmi bertekad membantu Persija mengalahkan Persita, meski di satu sisi dirinya diisukan bakal dipinjamkan ke Arema FC.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Inggris
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Mason Greenwood menemukan kembali performa terbaiknya setelah berpisah dari Manchester United. Bersinar di klub barunya, sang striker berpotensi membuat Setan Merah menyesal.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Inggris
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Manchester United dikabarkan berubah sikap dan siap melepas Joshua Zirkzee jelang penutupan bursa transfer tengah musim. Juventus jadi kandidat terdepan, skema pinjaman jadi solusi
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Bagikan