Thomas Doll Minta Hal Ini Usai Lepas 3 Pemain Persija ke Timnas U-24 untuk Asian Games
BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll tak mempersoalkan tiga pemainnya bergabung dengan Timnas Indonesia U-24 yang akan tampil di Asian Games 2022 Hangzhou. Namun, Doll menyampaikan satu permintaan.
Timnas Indonesia U-24 berkekuatan sebanyak 22 pemain untuk menghadapi pesta olahraga bangsa-bangsa Asia edisi ke-19 itu yang digelar secara resmi mulai 23 September sampai 8 Oktober. Namun, cabang olahraga (cabor) sepak bola putra akan berlangsung lebih awal, yakni pada 19 September hingga 7 Oktober.
Dari 22 pemain yang diboyong pelatih Indra Sjafri, tiga di antaranya berasal dari Persija, yakni Dony Tri Pamungkas, Syahrian Abimanyu, dan Rizky Ridho. Meski Asian Games 2022 tidak termasuk dalam kalender FIFA dan berlangsung di tengah berjalannya Liga 1, Thomas Doll legawa melepas ketiga pemain andalannya itu.
Baca Juga:
Jelang Lawan Persija, Persik Pincang di Lini Belakang
Thomas Doll Legawa Lepas Tiga Pemain Persija ke Timnas U-24 Asian Games 2022
Thomas Doll meminta kepada Dony, Abimanyu dan Ridho untuk menjaga diri selama bergabung dengan tim nasional. Doll ingin mereka bertiga kembali ke Persija dalam keadaan baik-baik saja.
"Persija akan kehilangan Dony (Tri Pamungkas), Syahrian (Abimanyu), dan Ridho (Rizky) untuk empat laga ke depan karena harus membela Timnas dalam ajang Asian Games. Saya berharap mereka semua kembali dengan kondisi sehat dan fit,” kata Thomas Doll dikutip dari laman klub.
Di Asian Games 2022, Timnas Indonesia U-24 masuk Grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, dan Chinese Taipei (Taiwan). Kirgistan jadi lawan pertama Garuda Muda pada 19 September, kemudian Chinese Taipei (21/9) dan Korea Utara (24/9).
Dengan demikian, Rizky Ridho dan kedua rekannya itu bakal absen membela Persija minimal dalam dua laga kontra Persik Kediri (17/9) dan Bali United (24/9). Ketiganya berpotensi absen lebih lama seandainya Tim Merah-Putih mampu lolos dari fase grup.
Rizqi Ariandi
7.776
Berita Terkait
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi