Thomas Doll Legawa Lepas Tiga Pemain Persija ke Timnas U-24 Asian Games 2022
BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll diklaim legawa tiga pemainnya bergabung dengan Timnas Indonesia U-24 untuk Asian Games 2022 Hangzhou. Tiga pemain yang dimaksud adalah Rizky Ridho, Dony Tri Pamungkas, dan Syahrian Abimanyu.
Pelatih Timnas Indonesia U-24 Indra Sjafri memanggil 22 pemain untuk menghadapi ajang multi-event empat tahunan itu. Tiga dari 22 pemain itu berasal dari Persija.
Ridho, Dony, dan Abimanyu juga sudah bergabung dalam pemusatan latihan atau training camp (TC) di Jakarta sejak kemarin. Mereka bersama 12 pemain lainnya dijadwalkan bertolak ke Hangzhou pada Sabtu (16/9) dinihari WIB. Sedangkan, tujuh pemain sisanya menyusul pada 18 September.
Karena bergabung dengan skuad Timnas Indonesia U-24, Abimanyu dan dua rekannya absen membela Persija minimal dalam dua laga Liga 1 2023/2024.
Baca Juga:
Daftar Skuad Timnas Asian Games 2022 Diumumkan, Ada Rizky Ridho dan Egy Maulana Vikri
Termasuk Beckham Putra dan Ramadhan Sananta, 7 Pemain Masih Absen pada TC Timnas Asian Games 2022
Bila lolos dari fase grup, Abimanyu dkk. berpotensi absen lebih lama. Cabang olahraga (cabor) sepak bola putra Asian Games 2022 berlangsung pada 19 September sampai 7 Oktober 2023.
"Aman. Enggak ada kendala. (Thomas Doll) legawa.Pastinya karena ini untuk negara sendiri," kata Abimanyu di Lapangan A Senayan, Jakarta, Jumat (15/9).
Abi mengatakan PSSI dan pelatih Timnas Indonesia U-24 Indra Sjafri sebelumnya menjalin komunikasi yang baik dengan Persija. Karena itu, pada pemanggilan kali ini tidak ada drama penolakan dari pelatih maupun klub.
"Iya (komunikasi Persija dengan PSSI baik). Bisa dibilang lancar," ujar Abimanyu.
Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia U-24 Indra Sjafri juga mengapresiasi klub-klub yang bersedia melepas para pemainnya meski Asian Games bukan termasuk dalam agenda FIFA.
"Saya berterima kasih karena semua klub mau melepas pemainnya termasuk klub-klub yang dipanggil sampai tiga pemain," tuturnya.
Di Asian Games 2022, Timnas Indonesia U-24 masuk Grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, dan Chinese Taipei (Taiwan). Kirgistan jadi lawan pertama Garuda Muda pada 19 September, kemudian Chinese Taipei (21/9) dan Korea Utara (24/9).
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025