Terungkap, Massimiliano Allegri Sudah Sangat Dekat untuk Tangani Inter Milan
BolaSkor.com - Nama Massimiliano Allegri ternyata sudah disiapkan Inter Milan untuk menjadi pelatih baru musim panas ini. Namun rencana itu batal setelah petinggi Nerazzurri dan Antonio Conte berdamai.
Posisi Conte memang sempat berada di ujung tanduk setelah mengkritik manajemen Inter secara terbuka usai laga terakhir Serie A. Ia merasa tak mendapat dukungan terkait dana dan perlindungan dari media.
Rumor pemecatan Conte kian santer terdengar setelah Inter gagal menjuarai Liga Europa. Romelu Lukaku dan kawan-kawan takluk dari Sevilla di laga final.
Baca Juga:
Massimiliano Allegri Setia Menunggu Panggilan Inter Milan
Maurizio Sarri dan 7 Pelatih yang Dipecat setelah Jadi Juara Liga
Pada situasi ini, nama Allegri mulai ramai dirumorkan sebagai pengganti Conte. Kedua pihak diyakini sudah menjalin komunikasi.
Beberapa hari kemudian tepatnya pada 25 Agustus, Conte menjalani hari penghakiman dalam sebuah pertemuan dengan petinggi Inter termasuk sang presiden, Steven Zhang. Ia dikabarkan akan resmi dipecat usai rapat tersebut.
Namun yang terjadi justru sebaliknya. Petinggi Inter masih memberi kesempatan kepada Conte untuk menduduki kursi pelatih. Kesekapatan ini secara otomatis membatalkan komunikasi dengan Allegri.
Fakta tersebut diungkapkan langsung oleh mentor Allegri, Giovanni Galeone. Kedua sosok ini memang masih rutin menjalin komunikasi karena sama-sama tinggal di Tuscany.
"Dia (Allegri) sangat dekat dengan Inter, tapi kemudian Conte kembali memiliki hubungan normal dengan klub," kata Galeone kepada Radio Kiss Kiss.
Menariknya, peluang Allegri untuk menangani Inter lebih besar ketimbang kembali ke Juventus. Padahal Bianconeri juga baru memecat Maurizio Sarri.
Galeone menyebut sulit bagi Allegri untuk kembali ke Juventus. Hal itu karena hubungannya dengan petinggi Juventus tidak harmonis.
Pada akhirnya, Juventus menunjuk Andrea Pirlo sebagai pelatih. Keputusan ini terbilang mengejutkan karena nama Allegri awalnya lebih difavoritkan.
“Max masih rukun dengan Agnelli (Presiden Juventus), tapi hanya Agnelli, dan itu mungkin tidak cukup untuk memastikan kepulangannya. Saya dapat mengatakan bahwa dia mengakui keinginannya untuk kembali ke sana, jadi dia siap untuk pergi," pungkasnya.
6.514
Berita Terkait
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona