Terstruktur, Cara Korea Selatan Membangun Timnas Sepak Bola dari Usia Muda

Ini dijelaskan oleh pelatih timnas Korea Selatan U-17, Byun Sung-hwan.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 30 Agustus 2023
Terstruktur, Cara Korea Selatan Membangun Timnas Sepak Bola dari Usia Muda
Pelatih Korea Selatan U-17 Byun Sung-hwan dan salah satu pemainnya, Kim Myeong-jun saat menghadiri konferensi pers di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (29/8). (BolaSkor.com/Rizqi Ariandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Korea Selatan merupakan salah satu kekuatan sepak bola di Asia. Korea Selatan adalah juara dua kali Piala Asia (1956 dan 1960) dan menjadi peringkat 4 di Piala Dunia 2002.

Di kelompok umur, Korea Selatan U-23 menjadi juara pada tahun 2020 dan runner-up di 2016. Kemudian di Piala Asia U-20, Korea Selatan sangat mendominasi karena 12 kali menjadi juara sejak turnamen digelar pertama kali pada tahun 1959 di Malaysia.

Berlanjut ke kelompok U-16 atau U-17, Korea Selatan dua kali menjadi juara dan tiga kali runner-up. Prestasi-prestasi tersebut ternyata tidak datang secara instan.

Pelatih timnas Korea Selatan U-17, Byun Sung-hwan, menjelaskan bahwa Federasi Sepak Bola Korea Selatan atau KFA punya rencana jelas terkait pembentukan tim nasional dari usia dini.

"Saya pikir, KFA memiliki struktur yang terorganisir dengan sangat baik dalam membangun tim kelompok umur," kata Byun Sung Hwan dalam jumpa pers jelang melawan Timnas Indonesia U-17.

Baca Juga:

Korea Selatan U-17 Seleksi Pemain untuk Piala Dunia U-17 2023 Lewat Uji Coba Kontra Indonesia

Timnas Indonesia U-17 Tantang Korea Selatan, Bima Sakti Tak Lihat Hasil Akhir

Byun Sung-hwan menjelaskan, pembinaan sepak bola Korea Selatan dimulai dari usia 12 tahun. Dari situ, tim pelatih akan mulai menilai kemampuan para pemain tersebut untuk dipromosikan ke tingkat selanjutnya.

"Saya ingin memperkenalkan sedikit, masa keemasan terdiri dari usia di bawah 12 tahun dan di bawah 17 tahun. Ada sesi latihan, dan setelah itu pelatih mengevaluasi pemain. Nama yang mendapat nilai tinggi akan terpilih menjadi pemain timnas," ujar Byun Sung Hwan.

Saat memasuki usia 17 tahun, penentuan pemain menjadi lebih kompleks. Tim pelatih menggunakan sistem ranking untuk memilih pemain-pemain terbaik.

Artinya, Korea Selatan tidak mencari pemain muda untuk tim nasional dari sebuah seleksi dadakan. Sebab, mereka sudah punya sistem yang terstruktur dan berjalan dengan baik.

"Dan untuk tim U-17, setiap posisinya ada lima pemain. Jadi kita buatkan ranking-nya. Kalau saya menemukan pemain baru, dia akan menempati peringkat kelima. Dan pemain yang sebelumnya ada di peringkat tersebut dicoret."

"Ini sangat kompetitif untuk tim kami, dan saya tinggal memilihnya. Jadi, tidak ada yang akan dipilih secara tiba-tiba," tutur Byun Sung Hwan.

Timnas Korea Selatan U-17 merupakan salah satu tim peserta Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Indonesia pada 10 November sampai 2 Desember mendatang. Tim dengan julukan Taeguk Warriors itu lolos sebagai runner-up Piala Asia U-17 2023.

Sebelum tampil di Piala Dunia U-17, Korea Selatan U-17 bakal menguji kemampuan tuan rumah, yakni Timnas Indonesia U-17 dalam sebuah laga persahabatan. Pertandingan itu dilangsungkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (30/8) malam WIB.

Timnas korea selatan Korea selatan Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.380

Berita Terkait

Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Prancis akan menghadapi Ukraina di Stadion Parc des Princes dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup D.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Inggris akan menjamu Serbia di Stadion Wembley dalam pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup K.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Spanyol
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Presiden Barcelona Joan Laporta mengatakan tidak realistis bagi pencetak gol terbanyak Blaugrana Lionel Messi untuk kembali ke klub LaLiga tersebut.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Timnas
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Manajemen Persib memastikan Bojan Hodak masih akan tetap menjadi pelatih Maung Bandung, setelah sempat dirumorkan akan menjadi juru taktik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 12 November 2025
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Piala Dunia
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Gelandang Al-Ittihad Fabinho mengatakan kembali dipanggil ke tim nasional Brasil terasa seperti seorang debutan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Inggris
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Manchester United dikabarkan siap menyalip klub lain demi Joao Gomes dari Wolves. Koneksi rahasia bikin Setan Merah unggul di bursa transfer!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Internasional
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Serikat pemain dunia Fifpro mengatakan FIFA sudah menciptakan organisasi yang pro-FIFA untuk proses konsultasi tentang kesejahteraan pemain.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Inggris
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Penyerang Chelsea, Raheem Sterling, dan keluarganya selamat tanpa cedera setelah penyusup mencoba membobol rumah mereka.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Spanyol
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Louis Saha memperingatkan Barcelona soal Marcus Rashford. Performa gemilang sang bintang Inggris disebut bisa jadi jebakan berbahaya bagi Blaugrana!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Italia
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
AC Milan dikabarkan siap menampung Jonathan David yang baru bergabung dengan Juventus. Benarkah sang bomber Kanada tak betah di Turin?
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Bagikan