Terpaut Delapan Poin dengan Real Madrid, Xavi Yakin Barcelona Bisa Menangi LaLiga

Arief HadiArief Hadi - Jumat, 08 Maret 2024
Terpaut Delapan Poin dengan Real Madrid, Xavi Yakin Barcelona Bisa Menangi LaLiga
Barcelona (Twitter)

BolaSkor.com - FC Barcelona akan memainkan pekan 28 LaLiga melawan Mallorca di Estadi Olimpic Lluis Companys, Sabtu (09/03) pukul 03.00 dini hari WIB. Blaugrana masih menjaga asa untuk mempertahankan trofi liga.

Saat ini, Marc-Andre ter Stegen dkk berada di urutan tiga dengan 58 poin dan terpaut delapan poin dengan pemuncak klasemen, Real Madrid. Sulit melihat Los Blancos kehilangan banyak poin dan kehilangan posisi puncak, tetapi Xavi Hernandez menjaga keyakinan tersebut.

Menilik dari hitungan matematis, Xavi tak mau Barcelona menyerah untuk mempertahankan titel LaLiga. Xavi juga tak mau meremehkan sang lawan yang saat ini bertarung menjauh dari zona degradasi.

Baca Juga:

Bilbao Vs Barcelona Berakhir dengan Skor 0-0, Tidak Biasanya Blaugrana Buntu

Rekap Hasil Pertandingan Senin (4/3) Dini Hari: Juventus Ditekuk Napoli, Barcelona Tertahan

Kurangi Beban, Barcelona Disarankan Jual Pemain Bintang

"Kami masih punya peluang dan kami yakin bisa menjuarai LaLiga. Kami tidak akan menyerah dan kami akan berusaha hingga secara matematis angka-angka mengatakan kami tidak bisa," tegas Xavi dikutip dari Sport-English.

"Kami termotivasi meski sadar bahwa melawan Athletic (Bilbao) kami melewatkan peluang. Namun besok kami juga memiliki peluang untuk memberikan tekanan."

"Mereka (Mallorca) menjalani musim yang hebat, terutama di piala (Copa del Rey). (Javier) Aguirre bekerja sangat baik dengan timnya, mereka melakukannya dengan sangat baik dengan lima bek. Mereka sangat solid, tangguh dan tahu apa yang mereka mainkan. Lawan yang sulit."

"Barca selalu memberikan tekanan pada Anda. Bisa dibayangkan tekanan maksimal yang Anda alami dalam hidup Anda, karena itulah rasanya melatih Barca setiap hari."

"Sebelumnya (pelatih Madrid, Carlo) Ancelotti mengatakan bahwa dia tidak menikmatinya, bahwa dia menderita, jadi itulah yang saya katakan beberapa bulan lalu. Anda tidak terlalu menikmatinya dan Anda sangat menderita. Itu normal, itu Barca."

Xavi akan meninggalkan Barcelona di akhir musim dan kabarnya Luis Enrique akan jadi penggantinya, nama yang juga familiar karena pernah melatih Barcelona. Terkait penggantinya tersebut, Xavi tak mau mengomentarinya.

"Saya tidak akan berbicara tentang pelatih, banyak hal yang kami pertaruhkan musim ini. Besok kami akan menghadapi Mallorca, yang berada di final Copa del Rey. Ini bukan waktunya untuk membicarakan masa depan, baik tentang pelatih maupun pemain baru," tambah Xavi.

“Besok kami mungkin akan melakukan beberapa perubahan dibandingkan hari sebelumnya. Kami harus memikirkan para pemain, bukan karena Selasa adalah pertandingan Liga Champions."

"Kami memikirkan kelelahan, akumulasi menit bermain... bukan karena Selasa adalah pertandingan penting," pungkasnya.

LaLiga Barcelona FC Barcelona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.181

Bagikan