Tak Dapat Julian Nagelsmann, PSG Bidik Mikel Arteta

Paris Saint-Germain aktif di bursa transfer musim panas 2023.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 18 Juni 2023
Tak Dapat Julian Nagelsmann, PSG Bidik Mikel Arteta
Mikel Arteta (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Paris Saint-Germain (PSG) diam-diam bergerak di dalam 'kesunyian' pada bursa transfer musim panas 2023. Les Parisiens - julukan PSG - menatap musim baru tanpa Lionel Messi, Sergio Ramos, dan Christophe Galtier.

Nama yang disebut terakhir merupakan pelatih PSG. Tak ayal PSG pun dalam pencarian pelatih baru selain memburu pemain. Sejauh ini PSG bergerak cepat mendatangkan pemain seperti Milan Skriniar, Marco Asensio, Manuel Ugarte, dan Lee Kang-in.

Tidak hanya bergerak mencari pemain, pelatih pun dalam bidikan PSG. Sebagaimana diwartakan oleh RMC, Direktur Olahraga PSG, Luis Campos, dikabarkan melakukan pembicaraan kepada Mikel Arteta, pelatih Arsenal.

Arteta jadi kandidat pelatih PSG selain Sergio Conceiao (Porto). Sebelumnya, PSG membidik Julian Nagelsmann yang tidak memiliki klub setelah dipecat Bayern Munchen pada musim 2022-2023, digantikan dengan Thomas Tuchel.

Baca juga:

Hasil Pertandingan dan Klasemen Akhir Premier League: Leeds United dan Leicester Turun Kasta

Gagal Dapatkan Lionel Messi, Al Hilal Bidik Neymar

Trofi Membuktikan, Musim Ini Manchester United Lebih Baik daripada Arsenal

Karier kepelatihan Arteta belum panjang setelah mulai melatih Arsenal pada 2019, setelah tiga tahun jadi asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City. Meski belum lama melatih Arsenal, Arteta menunjukkan prospek cerah sebagai pelatih.

Pada musim 2022-2023, di luar dugaan Arteta membawa Arsenal sebagai kandidat merebutkan Premier League - meski pada akhirnya kalah dari Man City. Tak ayal PSG kepincut dengan Arteta dan mengadakan pembicaraan kepadanya.

Opsi lainnya adalah Sergio Conceicao yang diwakili agen super Eropa, Jorge Mendes. Conceiao menjadi opsi karena pengalamannya melatih di Ligue 1 dengan Nantes, serta dapat berbicara bahasa Prancis.

Mantan pemain Porto itu dikontrak klub hingga 2024 dan jika PSG serius menginginkannya, Conceiao punya klausul pembelian sebesar 15,3 juta poundsterling.

PSG Transfer Isu Transfer Mikel Arteta Julian Nagelsmann
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta menyebutkan, bahwa timnya memiliki sesuatu yang harus dibuktikan saat melawan Liverpool.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga
Prediksi
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Liverpool: Duel Krusial dalam Perebutan Titel Premier League
Statistik serta prediksi pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Liverpool: Duel Krusial dalam Perebutan Titel Premier League
Inggris
Jadi Penentu Kemenangan Arsenal, Bukti Declan Rice Gelandang Terbaik Dunia
Arsenal terus berlari di puncak klasemen Premier League dan teranyar menang 3-2 di markas Bournemouth, di mana Declan Rice mencetak dua gol.
Arief Hadi - Minggu, 04 Januari 2026
Jadi Penentu Kemenangan Arsenal, Bukti Declan Rice Gelandang Terbaik Dunia
Inggris
Bursa Transfer Musim Dingin, Arsenal Siaga Cari Pemain Baru
Bursa transfer musim dingin sudah dibuka dan Arsenal, menurut Mikel Arteta, terbuka merekrut pemain baru.
Arief Hadi - Sabtu, 03 Januari 2026
Bursa Transfer Musim Dingin, Arsenal Siaga Cari Pemain Baru
Prediksi
Persentase Kemenangan Laga Premier League Bournemouth vs Arsenal Versi Superkomputer
Prediksi dari superkomputer untuk laga pekan 20 Premier League antara Bournemouth vs Arsenal di Vitality Stadium.
Arief Hadi - Sabtu, 03 Januari 2026
Persentase Kemenangan Laga Premier League Bournemouth vs Arsenal Versi Superkomputer
Inggris
Prediksi dan Statistik Bournemouth vs Arsenal: Pelajaran dari Musim Lalu
Statistik serta prediksi pekan 20 Premier League antara Bournemouth vs Arsenal di Vitality Stadium.
Arief Hadi - Sabtu, 03 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Bournemouth vs Arsenal: Pelajaran dari Musim Lalu
Inggris
Kai Havertz dan Gabriel Jesus Kembali, Mikel Arteta Dihadapkan pada Keputusan Sulit soal Viktor Gyokeres
Viktor Gyokeres telah memberikan dilema besar bagi Arsenal dalam upaya mereka meraih gelar juara.
Yusuf Abdillah - Kamis, 01 Januari 2026
Kai Havertz dan Gabriel Jesus Kembali, Mikel Arteta Dihadapkan pada Keputusan Sulit soal Viktor Gyokeres
Inggris
Bantai Aston Villa, Peluang Arsenal Juara Premier League Semakin Besar
Arsenal membantai Aston Villa 4-1 pada pekan 19 Premier League dan memperbesar kans juara Premier League sejak 2004.
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
Bantai Aston Villa, Peluang Arsenal Juara Premier League Semakin Besar
Inggris
Kembali ke Emirates Stadium, Unai Emery Kembali Jadi Ancaman untuk Arsenal
Arsenal akan menjamu Aston Villa di pekan 19 Premier League dan Unai Emery kembali mengancam mantan klubnya tersebut.
Arief Hadi - Selasa, 30 Desember 2025
Kembali ke Emirates Stadium, Unai Emery Kembali Jadi Ancaman untuk Arsenal
Bagikan