Liga 1

Suwon FC Tutup Rangkaian Uji Coba dengan Dewa United FC, Pratama Arhan Masih Menepi

Dewa United FC kalah tipis 1-2.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 16 Februari 2024
Suwon FC Tutup Rangkaian Uji Coba dengan Dewa United FC, Pratama Arhan Masih Menepi
Pemain Suwon FC menghentikan pergerakan Rangga Muslim dengan melakukan tekel keras. (Media Dewa United FC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Suwon FC menggelar uji coba dengan Dewa United FC di Dewa United Sports Center, Tangerang, Jumat (16/2) sore WIB. Dalam pertandingan ini, Suwon FC belum menurunkan pemain barunya, Pratama Arhan.

Bahkan, pemain Timnas Indonesia tersebut tidak dibawa ke Tangerang. Sebelumnya, Arhan juga tidak diturunkan saat Suwon FC beruji coba dengan Timnas Indonesia U-20 dan Bhayangkara FC.

Meski bermain tanpa Arhan, Suwon FC berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1 atas Dewa United FC. Pelatih Suwon FC, Kim Eun-joong, pun menjelaskan alasan Arhan kembali tidak dilibatkan dalam laga uji coba.

"Karena selesai Piala Asia, saya kasih dia waktu untuk libur dulu, karena besok kami akan berangkat ke Korea dan mungkin dia akan menyusul pada hari Minggu," kata Kim Eun-joong saat ditemui usai pertandingan.

Baca Juga:

Permintaan Pratama Arhan kepada Prabowo Subianto jika Sudah Ditetapkan Jadi Presiden

Thomas Doll Sebut Persija Batal Uji Coba Lawan Suwon FC

Sedangkan, soal hasil uji coba dengan Dewa United FC, Kim Eun-joong menilai kualitas klub-klub sudah mulai membaik. Sebelumnya, dalam laga persahabatan dengan Bhayangkara FC, Suwon FC juga hanya menang tipis 2-1.

"Berkat kedatangan pelatih Shin Tae-yong, Timnas Indonesia sudah agak naik jauh dan kualitas di Liga 1 juga sudah mulai baik, pemain-pemainnya bagus, jadi pertandingan ini bagus untuk kami," ujar Kim Eun-joong.

Sementara itu, juru taktik Dewa United FC, Jan Olde Riekerink, menyoroti dua gol yang Suwon FC yang bersarang ke gawang tim asuhannya. Dua gol tersebut tercipta dari situasi sepak pojok.

"Saya pikir hasil di laga ini tidak terlalu penting. Jika kami bermain seperti yang saya inginkan, mungkin saya lebih senang terkait penampilan. Jadi, hasil di mana kami kebobolan dua kali lewat set-piece. Namun, saya senang dengan performa kami hari ini," tutur Jan Olde.

Dewa United FC Suwon fc Jan Olde Riekerink Pratama Arhan Alif K League 1 Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.770

Berita Terkait

Italia
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Meski absen dari kompetisi Eropa, AC Milan diam-diam mencermati hasil Liga Champions dan Liga Europa. Ada misi khusus Rossoneri untuk memanfaatkan bursa transfer tengah musim.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Inggris
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Manchester United dikabarkan berubah sikap dan siap melepas Joshua Zirkzee jelang penutupan bursa transfer tengah musim. Juventus jadi kandidat terdepan, skema pinjaman jadi solusi
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Italia
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
AC Milan mulai menyusun daftar striker incaran untuk musim depan. Nama besar dari Juventus hingga Barcelona masuk radar Rossoneri. Siapa yang bakal dikorbankan demi striker anyar?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
Liga Champions
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Sepanjang sejarah, hanya lima penjaga gawang yang pernah mencetak gol di Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Liga Champions
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Perburuan gelar Liga Champions ke-16 yang akan memperpanjang rekor Real Madrid belum terhenti, namun harus menempuh jalur lebih panjang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Italia
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Presiden Inter Milan, Giuseppe Marotta, akhirnya buka suara soal rumor transfer Moussa Diaby dari Al Ittihad. Inter incar pinjaman plus opsi beli, negosiasi disebut rumit dan penuh syarat!
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Liga Europa
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Memasuki putaran terakhir fase liga, baru dua klub yang telah memastikan tiket ke 16 besar.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Bagikan