Strategi Baru Cristiano Ronaldo untuk Tinggalkan Manchester United

Ronaldo sudah bukan pilihan utama lini depan Manchester United.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 04 Oktober 2022
Strategi Baru Cristiano Ronaldo untuk Tinggalkan Manchester United
Cristiano Ronaldo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kesabaran Cristiano Ronaldo tampak telah mencapai batas. CR7 diyakini akan ngotot untuk meninggalkan Manchester United pada bursa transfer musim dingin mendatang.

Rumor kepergian Ronaldo dari Manchester United telah mencuat sejak bursa transfer musim lalu. Absennya Setan Merah dari Liga Champions dan kedatangan Erik ten Hag selaku manajer anyar menjadi pertimbangan utamanya.

Namun Manchester United tidak membiarkan Ronaldo pergi begitu saja. Sejumlah klub besar juga enggan menampungnya karena faktor gaji yang tinggi.

Baca Juga:

Pakar Analisis Bahasa Tubuh Cristiano Ronaldo di Derby Manchester

Erik ten Hag Ungkap Alasan Tak Mainkan Cristiano Ronaldo di Derby Manchester

Punya Segudang Pengalaman, Cristiano Ronaldo Bakal Bungkam Kritik

Ronaldo pun akhirnya tetap bertahan di Manchester United. Sayangnya, ia kehilangan status sebagai penyerang utama.

Ronaldo baru tampil satu kali sebagai starter sejak Premier League 2022-2023 dimulai. Ten Hag lebih suka mengandalkan Marcus Rashford dan Anthony Martial di lini depan.

Ronaldo bahkan tidak diturunkan sama sekali saat Manchester United takluk 3-6 dari Manchester City, akhir pekan lalu. Hal itu menunjukkan sang megabintang bukan pemain penting lagi di mata Ten Hag.

Menurut laporan Telegraph, Ronaldo tidak senang dengan situasi ini. Ia akan coba memaksa pergi pada Januari mendatang.

Dari laporan yang sama, Manchester United tidak akan keberatan untuk melepas Ronaldo. Raksasa Inggris itu justru senang karena tidak jadi kehilangannya secara gratis andai bertahan hingga akhir musim ini.

Ronaldo sadar kondisi seperti pada musimm panas lalu dapat terulang. Peminatnya semakin berkurang seiring minimnya kesempatan bermain di Manchester United.

Maka dari itu Ronaldo akan memanfaatkan Piala Dunia 2022 sebagai panggung unjuk kemampuan. Ia percaya klub-klub besar akan tertarik meminangnya andai mampu tampil maksimal bersama Timnas Portugal.

Cristiano Ronaldo Manchester United Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Kontrak Harry Maguire akan berakhir di akhir musim ini dan Manchester United tengah mencari penggantinya, membidik bek Nottingham Forest: Murillo
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Inggris
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, melihat Michael Carrick sebagai sosok yang tepat melatih klub saat ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bagikan