Steven Gerrard Menyesal Tak Pernah Dilatih Jurgen Klopp di Liverpool

Arief HadiArief Hadi - Jumat, 22 September 2023
Steven Gerrard Menyesal Tak Pernah Dilatih Jurgen Klopp di Liverpool
Jurgen Klopp dan Steven Gerrard (Twitter)

BolaSkor.com - Status Steven Gerrard sebagai legenda Liverpool tak perlu diragukan lagi. Banyak momen-momen yang telah dilaluinya bersama The Reds, sejak ia promosi dari akademi pada 1998 hingga pergi pada 2015.

Apabila tidak memutuskan hengkang dan berkarier setahun di Major League Soccer (MLS), dengan Los Angeles (LA) Galaxy, Gerrard akan masuk ke dalam daftar one man club atau pemain yang sepanjang kariernya hanya membela satu klub.

Selama 17 tahun membela Liverpool, Gerrard memiliki lebih dari 700 penampilan dan meraih sukses seperti memenangi Liga Champions. Saat ini, Gerrard menjadi pelatih dan tengah membesut Al Ettifaq, setelah sebelumnya melatih Liverpool U-18, Rangers, dan Aston Villa.

Di antara banyaknya momen saat membela klub Merseyside tersebut, Gerrard menuturkan satu penyesalan terbesarnya: tidak dilatih oleh Jurgen Klopp.

Baca Juga:

Hasil Liga Europa: Liverpool dan AS Roma Berjaya di Markas Lawan

Layak Bermain di Liga Europa, Liverpool Bidik Target Juara

Jurgen Klopp Tak Yakin Skuad Liverpool Bisa Bersaing di Dua Kompetisi

Seperti diketahui, Gerrard memutuskan pergi kala Liverpool dilatih Brendan Rodgers dan saat itu ia jarang bermain. Jika dapat memutar waktu kembali, Gerrard mengakui ingin dilatih Klopp.

"Saya sangat terpukul. Saya jelas mengambil keputusan untuk tidak menandatangani perpanjangan (kontrak) satu tahun untuk pergi ke Amerika, padahal jika saya mengambil perpanjangan tersebut, saya mungkin mendapatkan enam bulan di bawah bimbingan Jurgen Klopp," papar Gerrard dikutip dari Mirror.

"Tetapi, jelas berada di bawah manajemen Brendan pada saat itu, saya diberitahu bahwa waktu bermain saya akan semakin berkurang. Saya tidak ingin menjadi pemain pengganti Liverpool, saya tidak ingin menjadi pemain skuad."

"Saya masih merasa saya adalah gelandang terbaik di sana saat itu. Tapi kalau dipikir-pikir, jika saya tahu apa yang akan terjadi, 100 persen saya akan menandatangani perpanjangan satu tahun dan saya akan bertahan dengan Brendan selama empat atau lima bulan untuk mendapatkan enam bulan dari Klopp pastinya."

Menilik Liverpool di era Jurgen Klopp, wajar apabila Gerrard ingin dilatihnya. Pada periode Klopp, Liverpool meraih sukses besar titel Piala FA, Piala Liga, Liga Champions, dan khususnya akhir penantian 30 tahun trofi Premier League.

Liverpool Jurgen Klopp Steven Gerrard
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.188

Bagikan