Siman dan Masniari Wolf Sumbang Emas dan Pecahkan Rekor, CdM Lexy: Penanda Kembalinya Kejayaan Renang Indonesia

CdM Lexyndo Hakim mengatakan sangat bangga dengan pencapaian Siman dan Masniari.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 08 Mei 2023
Siman dan Masniari Wolf Sumbang Emas dan Pecahkan Rekor, CdM Lexy: Penanda Kembalinya Kejayaan Renang Indonesia
Selebrasi I Gede Siman Sudartawa (NOC Indonesia/Iqbal Fauzi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dua perenang andalan Tim Indonesia I Gede Siman Sudartawa dan Masniari Wolf berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023. Prestasi itu dilengkapi dengan rekor yang diukir oleh masing-masing perenang.

Dalam pertandingan final nomor 50 meter gaya punggung putra yang dilangsungkan di Morodok Techo Aquatic Centre, Minggu (7/5), Siman finis di posisi pertama dengan catatan waktu 25,16 detik, mengalahkan Jerard Dominic Jacinto (Filipina) 25.56 detik dan Quah Zeng Wen (Singapura) 25,61 detik.

Ini medali emas Siman keempat di 50 meter gaya punggung SEA Games, setelah sebelumnya meraih emas tahun 2011, 2017, dan 2019

Momen haru pun terjadi usai pengalungan medali. Siman tak bisa menyembunyikan air matanya keluar ketika dipeluk Pelatih Albert Sutanto.

Baca Juga:

Medali Emas Kesepuluh Hadir dari Vovinam, Dua Perunggu Juga Diraih

Karate Tambah Pundi Emas Kontingen Indonesia

Lampaui Prestasi SEA Games Tahun Lalu, Manik Trisna Dewi Harumkan Vovinam Indonesia

"Ya sangat senang setelah melalui proses perjuangan yang panjang. Karena masuk pelatnas hanya persiapan dua bulan, dan bisa membuktikan dapat medali emas," ujar Siman.

"Siman memang kita target untuk raih medali emas. Masih jadi yang terbaik di nomornya," ucap Albert.

Medali emas lainnya disumbang Masniari Wolf yang juga mencetak sejarah back to back atau mempertahankan medali emas nomor 50 meter gaya punggung putri. Di final, Masniari yang keturunan Jerman-Batak mencatat waktu tercepat 28,89 detik. Ini jadi rekor SEA Games dan juga rekor nasional.

Rekor SEA Games sebelumnya 28,90 detik milik Tao Li (Singapura) tahun 2015. Sedangkan rekornas atas namanya sendiri 29.21 detik yang dibuatnya pada SEA Games 2022 Vietnam.

"Tidak menyangka juga bisa cetak rekor SEA Games. Hanya berenang cepat saja dan bisa dapat medali emas," ucap Masniari yang disaksikan langsung ibundanya dari tribun penonton.

Masniari Wolf (prsi)

Sementara itu, Chef de Mission (CdM) Tim Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja, Lexyndo Hakim, mengucapkan selamat atas keberhasilan Siman dan Masniari meraih emas bagi renang. Dia pun sangat bangga dengan pencapaian Siman dan Masniari.

"Mewakili masyarakat Indonesia, saya mengucapkan selamat atas keberhasilan meraih medali emas dan terimakasih telah mengibarkan bendera Indonesia di Kamboja. Kami dengan bangga dan haru bisa menyanyikan Indonesia Raya bersama disini," ujar CdM yang akrab disapa Lexy tersebut.

Lebih lanjut, CdM Lexy meminta kepada Siman dan Masniari untuk tidak cepat puas. Dia berharap, emas SEA Games 2023 Kamboja yang diraih Siman dan Masniari dapat menjadi batu loncatan jelang Asian Games Hangzhou dan Olimpiade Paris.

"Saya harap pencapaian ini jangan membuat kalian cepat puas. Jadikan medali emas di SEA Games ini sebagai batu loncatan perjuangan buat dapat medali lagi di Asian Games di Hangzhou dan tiket ke Paris 2024," tutur Lexy.

Di sisi lain, Lexy juga berharap PB PRSI pimpinan Anindya Bakrie dapat melanjutkan pembinaan secara terukur agar renang Indonesia dapat mendominasi di Asia Tenggara.

"Kita hidupkan lagi kejayaan renang Indonesia. Ada Pak Anindya Bakrie yang siap bantu supaya beberapa tahun ke depan kita bisa menunjukkan dominasi di Asia Tenggara khususnya," tutur Lexy.

Laporan Langsung Rizqi Ariandi dari Kamboja

I Gede Siman Sudartawa SEA GAMES SEA Games 2023 Breaking News Lexyndo Hakim
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.645

Berita Terkait

Italia
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Gelandang AC Milan asal Prancis Adrien Rabiot menyatakan yakin timnya bisa meraih Scudetto musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Timnas
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Singapura yang tadinya berada di Grup C bersama Timnas Indonesia U-22 dipindah ke Grup A menggantikan tempat Kamboja.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Liga Champions
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Newcastle United memastikan akan melayangkan protes resmi kepada UEFA terkait perlakuan polisi Prancis terhadap suporter mereka.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Piala Dunia
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
sung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Kamis (27/8) malam waktu setempat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Inggris
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Pelatih Liverpool yang sedang tertekan, Arne Slot, mengatakan pertemuannya dengan pemilik klub adalah pembicaraan yang sama seperti saat tiba di Anfield.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Liga Europa
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Lyon mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Europa 2025-2026 setelah memetik kemenangan besar 6-0 atas Maccabi Tel-Aviv.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil akhir
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Persaingan Liga Europa 2025-2026 semakin panas setelah menyelesaikan matchday 5 fase liga, Jumat (28/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Internasional
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Keputusan FIFA memangkas hukuman Cristiano Ronaldo akhirnya terbongkar. Disebut demi daya tarik Piala Dunia 2026, benarkah FIFA pilih kasih pada CR7?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Bulu Tangkis
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Pasangan muda potensial itu menjalani debutnya di turnamen level Super 500 pertama mereka di Australia Open 2025 pekan lalu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Bagikan