Sesalkan Hasil Akhir Timnas Indonesia Kontra Palestina, STY: Seharusnya Cetak Sampai 3 Gol

Laga Timnas Indonesia melawan Palestina berakhir 0-0.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 14 Juni 2023
Sesalkan Hasil Akhir Timnas Indonesia Kontra Palestina, STY: Seharusnya Cetak Sampai 3 Gol
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bersama Asnawi Mangkualam Bahar saat konferensi pers usai laga Timnas Indonesia vs Palestina. (BolaSkor.com/Keyzie Zahir)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyebut bahwa para pemain tampil baik saat menghadapi Palestina dalam laga persahabatan FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/6). Ia hanya menyayangkan ketidakbisaan untuk mencetak gol.

Shin Tae-yong menilai bahwa skuat Garuda seharusnya bisa mencetak setidaknya dua gol di dalam pertandingan. Namun itu tak terjadi.

Sejumlah peluang seperti yang didapat Dimas Drajad, Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya tak menghasilkan gol. Bola tembakan terblok. Timnas Indonesia pun harus puas bermain imbang 0-0 kontra Palestina.

Baca Juga:

Rafael Struick dan Ivar Jenner Debut, Duel Timnas Indonesia Kontra Palestina Tanpa Pemenang

Dubes Rusia Kembali Bicara Wacana Timnas Rusia Vs Indonesia, Berharap Digelar di SUGBK

"Secara performa para pemain sangat baik hari ini, tetapi disayangkan saja untuk skor. Harusnya bisa cetak 2-3 gol tapi itu disayangkan. Tapi perjalanan kita hanya bisa maju, jadi kita harus berkembang dan maju ke depan," kata Shin Tae-yong usai pertandingan.

Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar juga menyampaikan kekecewaan terkait hasil akhir pertandingan. Para pemain sejak awal disebutnya berambisi meraih kemenangan.

"Tentunya pertandingan malam ini tidak sesuai apa yang kami inginkan. Memang di awal, memulai pertandingan, kami menargetkan tiga poin, memenangkan pertandingan, tetapi hasil akhir 0-0. Kami juga bersyukur karena tidak kebobolan dan kami akan perbaiki di pertandingan berikutnya," jelas Asnawi.

Timnas Indonesia akan kembali menjalani pertandingan persahabatan pada 19 Juni. Juara Piala Dunia 2022, Argentina akan menjadi lawan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Timnas Indonesia Palestina Shin Tae-yong
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Nama Giovanni van Bronckhorst menjadi nama terbaru yang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Thom Haye menuding ada berbagai pihak yang membuat kekacauan usai Timnas Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Timnas
Tidak Ada Nama Shin Tae-yong di Daftar 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mengutus Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, ke Eropa, berkaitan dengan proses pemilihan pelatih baru Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 November 2025
Tidak Ada Nama Shin Tae-yong di Daftar 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
PSSI mengutus Ketua BTN Sumardji ke Eropa. Namun, PSSI tidak menjamin pelatih baru Timnas Indonesia berasal dari Eropa.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
Timnas
Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Timnas Indonesia Akan Hadapi 3 Tim dari Luar Konfederasi Asia
Sukses di edisi perdana pada 2024, FIFA kembali menggelar FIFA Series di tahun 2026. FIFA sudah menunjuk 8 negara sebagai tuan rumah, termasuk Indonesia.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 22 November 2025
Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Timnas Indonesia Akan Hadapi 3 Tim dari Luar Konfederasi Asia
Timnas
PSSI Sebut Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
PSSI saat ini masih dalam proses penentuan pelatih kepala Timnas Indonesia dari lima calon yang ada.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 20 November 2025
PSSI Sebut Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
Timnas
Update Ranking FIFA Terbaru: Absen di FIFA Matchday November, Timnas Indonesia Tertahan di Rank 122
FIFA merilis rank terbaru negara-negara anggotanya pada November 2025. Timnas Indonesia kembali dikangkangi Malaysia!
Rizqi Ariandi - Kamis, 20 November 2025
Update Ranking FIFA Terbaru: Absen di FIFA Matchday November, Timnas Indonesia Tertahan di Rank 122
Timnas
PSSI Berharap Pelatih Timnas Indonesia Diumumkan Pekan Depan
PSSI disebut akan segera mengumumkan kandidat pelatih Timnas Indonesia. Agenda itu dijadwalkan bisa dilakukan pada pekan depan.
Rizqi Ariandi - Rabu, 19 November 2025
PSSI Berharap Pelatih Timnas Indonesia Diumumkan Pekan Depan
Timnas
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Pemenang Puskas Award 2025 nanti ditentukan via 50 persen dari voting dan 50 persen penilaian juri-juri FIFA.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Timnas
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Keputusan mengenai pelatih baru Timnas Indonesia ada di tangan Komite Eksekutif PSSI. Ketum PSSI Erick Thohir akan mengumumkan pelatih baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Bagikan