Sembilan Tahun Membela Manchester United, Anthony Martial Pamit

Anthony Martial konfirmasi tinggalkan Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 28 Mei 2024
Sembilan Tahun Membela Manchester United, Anthony Martial Pamit
Anthony Martial (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Akhir musim juga mengartikan kepergian beberapa pemain dari klub-klub Eropa yang dibelanya, seperti saat ini Anthony Martial bersama Manchester United. Martial satu dari banyaknya pemain yang kontraknya habis di akhir musim.

Martial, 28 tahun, pergi meninggalkan Red Devils setelah sembilan tahun membela klub pasca direkrut dari AS Monaco sebesar 36 juta poundsterling, menjadikannya kala itu pemuda termahal yang direkrut tim.

36 juta poundsterling baru dana awal yang dikeluarkan Man United, karena terhitung dengan variabel lainnya mencapai total 44,7 juta poundsterling. Terlebih, Martial dikabarkan punya klausul unik memenangi Ballon d'Or sebelum Juni 2019.

Performa pemain asal Prancis itu naik turun sepanjang sembilan tahun membela klub. Selain sering dirundung cedera, penampilan Martial acapkali tidak konsisten dan ia sempat dipinjamkan ke Sevilla pada 2022.

Baca Juga:

Anthony Martial Buat Inter Milan Dilema

Mathys Tel, Calon Pengganti Anthony Martial di Manchester United

Amrabat Ingin Bertahan, Nasibnya Kini di Tangan Fiorentina dan Manchester United

Waktu tersebut dinilai Man United sudah cukup bagi mereka melihat kontribusi yang dapat diberikan Martial. Pengemas 30 caps dan dua gol dengan timnas Prancis itu pun mengonfirmasi kepergiannya dari klub.

Dalam akun Instagram-nya, Martial pamit kepada fans dan klub serta bercerita perjalanannya sejauh ini dengan klub. Seraya berpisah, Martial menegaskan Man United akan selalu ada di dalam hatinya.

Berikut isi surat perpisahan lengkap dari pemain yang sudah memenangi dua Piala FA, satu Piala Liga, dan Liga Europa bersama Man United tersebut:

"Dengan penuh emosi saya menulis surat kepada Anda hari ini untuk mengucapkan selamat tinggal. Setelah sembilan tahun yang luar biasa di klub, tibalah waktunya bagi saya untuk membuka halaman baru dalam karier saya."

"Sejak saya tiba pada 2015, saya mendapat kehormatan besar untuk mengenakan seragam ini dan bermain di hadapan Anda, para pendukung terbaik di dunia! Anda telah menjadi pendukung yang teguh, melalui masa-masa baik dan sulit. Semangat dan kesetiaan Anda selalu menjadi sumber motivasi bagi saya."

"Saya ingin mengucapkan terima kasih dari lubuk hati saya yang terdalam atas semua yang telah Anda lakukan untuk saya. Lagu-lagu Anda, dorongan Anda, dan kecintaan Anda pada klub adalah kenangan yang akan tetap terukir di hati saya selamanya."

"Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua rekan satu tim saya, staf teknis dan semua anggota klub yang saya temui selama sembilan tahun saya di sini. Saya bangga bisa berbagi pengalaman ini dengan Anda."

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Manchester United akan selalu ada di hati saya. Klub ini telah meninggalkan jejaknya dalam karier saya dan menawarkan saya kesempatan luar biasa untuk bermain di depan Anda."

"Saya pergi untuk menghadapi tantangan baru, saya akan selalu menjadi Setan Merah dan saya akan terus mengikuti hasil klub dengan penuh semangat."

Manchester United Anthony Martial Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.752

Berita Terkait

Inggris
Alasan Mengapa Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Jarang Bermain di Manchester United
Musim ini, Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee jarang dimainkan Ruben Amorim di Manchester United. Apa alasannya?
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Alasan Mengapa Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee Jarang Bermain di Manchester United
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
Terus Merotasi Pemain, Skuad Chelsea Seharusnya Mulai Mempertanyakan Enzo Maresca
Enzo Maresca terus melakukan rotasi pemain di Chelsea dan pandit sepak bola, Wayne Rooney, mengkritiknya.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Terus Merotasi Pemain, Skuad Chelsea Seharusnya Mulai Mempertanyakan Enzo Maresca
Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Ragam
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Arsenal akan menghadapi Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-11 Premier League, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Inggris
Sunderland vs Arsenal, Reuni Granit Xhaka dan Cerita soal Mikel Arteta
Mantan kapten Arsenal, Granit Xhaka, akan berjumpa dengan mantan klubnya sebagai pemain Sunderland dan ia punya cerita menarik soal Mikel Arteta.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Sunderland vs Arsenal, Reuni Granit Xhaka dan Cerita soal Mikel Arteta
Inggris
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Dominik Szoboszlai telah membuktikan dirinya sangat berharga bagi Liverpool musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Italia
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Joshua Zirkzee kini jarang main di Manchester United dan menurut pandit sepak bola, Ruud Gullit, ia seharusnya bermain di AC Milan.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Inggris
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Ruben Amorim menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Bagikan