SEA Games 2021 Resmi Ditutup

SEA Games berikutnya akan digelar di Kamboja pada 2023.
Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 23 Mei 2022
SEA Games 2021 Resmi Ditutup
Upacara penutupan SEA Games 2021 Vietnam di Hanoi Atletic Palace, Senin (23/5). (NOC Indonesia/M Rifqi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - SEA Games 2021 resmi berakhir pada Senin (23/5). Upacara penutupan digelar di Hanoi Athletics Palace sebagai tanda selesainya pesta olahraga di Asia Tenggara itu.

SEA Games 2021 secara resmi diselenggarakan mulai 12 Mei. Sebanyak 40 cabang olahraga dengan 526 nomor dipentaskan, diikuti 11 delegasi negara Asia Tenggara. Final sepak bola putra pada Minggu (22/5) malam, menjadi pertandingan terakhir yang digelar.

Vietnam memastikan diri menjadi juara umum setelah mengumpulkan 205 medali emas, 125 perak, 114 medali perunggu berdasarkan rilis per Senin (23/5) pukul 09.13.

Vietnam sekaligus memecahkan rekor perolehan medali emas. Rekor sebelumnya dipegang Indonesia, yang meraih 194 medali emas dalam SEA Games 1997 di Jakarta.

Sementara itu, Thailand bercokol di tempat kedua setelah meraih 92 medali emas, 102 perak, dan 135 perunggu. Indonesia ada di tempat ketiga dengan 69 medali emas, 92 perak, dan 80 perunggu.

Baca Juga:

SEA Games 2021: Bangganya Marques Bolden Bisa Bawa Pulang Medali Emas

SEA Games 2021: Kegugupan CdM Indonesia Berujung Rasa Lega

Pencapaian Indonesia patut dibanggakan karena sesuai target. Apalagi jumlah atlet Indonesia yang diikutsertakan dalam SEA Games 2021 terkecil dibanding sebelumnya.

Indonesia hanya berkekuatan 499 atlet yang berkompetisi di 32 cabang olahraga. Lebih kecil dari Vietnam (951 atlet), Thailand (808), Filipina (641), dan Malaysia (586).

Berada di bawah Indonesia, yakni Filipina, Singapura, Malaysia, Myanmar, Kamboja, Laos, Brunei Darussalam, dan Timor Leste.

Upacara penutupan SEA Games 2021 Vietnam di Hanoi Atletic Palace, Senin (23/5). (NOC Indonesia/M Rifqi)

Upacara penutupan dihadiri tamu undangan, penonton, dan delegasi olahraga. Tema Gather to Shine membungkus penutupan.

Pertunjukkan seni lewat rangkaian lagu tentang Hanoi sebagai ekspresi keindahan dan warga Hanoi membuka acara.

Penghormatan bendera Vietnam dan parade negara peserta, serta 40 cabang olahraga yang dibawa maskot Saola, wasit, dan volunteer mengikuti, sebelum Menteri Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata sekaligus Ketua Organizing Committee SEA Games 2021, Nguyen Van Hung menyampaikan sambutan sekaligus pemberian penghargaan kepada empat atlet terbaik Nguyen Thi Oanh (Vietnam), Joshua Robert Atkinson (Thailand), Nguyen Huy Hoang (Vietnam), Jing Wen Quah (Singapura).

Perdana Menteri Vietnam, Pham Minh Chinh menyatakan penutupan, sebelum api SEA Games 2021 dipadamkan.

Bendera Federasi SEA Games (SEAGF) dan SEA Games ke-31 kemudian diturunkan. Itu sebelum diserahkan Komite Olimpiade Vietnam ke Kamboja, yang akan menjadi tuan rumah SEA Games 2023.

Lagu kebangsaan Kamboja dikumandangkan dan pertunjukkan seni berupa tarian Apsara yang menjadi simbol budaya, jiwa, dan identitas Kamboja ditampilkan. Upacara penutupan diakhiri pertunjukkan musik diawali atraksi LED yang memadukan koreografi serta teknologi.

SEA Games 2021 Tim Indonesia Breaking News Vietnam
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Persija resmi meluncurkan produk reksa dana pendapatan tetap bernama Persija Supergoal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Bagikan