Satu Lagi Ikut Luis Milla Mundur dari Persib Bandung
BolaSkor.com - Mundurnya Luis Milla dari Persib Bandung berimbas cukup besar kepada staf kepelatihan Maung Bandung. Sebelumnya, Manuel Perez Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez, kali ini giliran Bayu Eka Sari yang memutuskan untuk ikut mundur.
Bayu Eka Sari atau yang akrab disapa Bang Bes ini terpaksa mengundurkan diri sebagai asisten pelatih Persib. Alasannya karena Luis Milla yang mengajaknya bergabung, sudah tidak lagi bersama Maung Bandung.
"Saya didatangkan ke Persib atas rekomendasi Luis Milla. Atas pertimbangan itu, saya memutuskan untuk mundur juga," ungkap Bang Bes, Selasa (18/7).
Baca Juga:
Ketum The Jakmania Imbau Suporter Persija Patuhi Larangan Tur Tandang
Bang Bes pun mengucapkan banyak terima kasih kepada manajemen Persib yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk bergabung meski hanya berlangsung singkat.
"Terima kasih untuk manajemen Persib yang telah memberikan kepercayaan," katanya.
Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono memastikan menghormati keputusan Bang Bes untuk mundur dari timnya. Padahal, asisten pelatih yang sebelumnya menangani RANS Nusantara FC itu masih mendapatkan kepercayaan.
Bang Bes bersama pelatih fisik Yaya Sunarya dipercaya untuk menjadi pelatih sementara Persib untuk mengisi kekosongan posisi yang ditinggalkan Luis Milla.
"Kami menghormati keputusan dan pilihan Bang Bes. Terima kasih atas segala dedikasinya selama ini," kata Teddy Tjahjono.
Dengan demikian, saat ini hanya tersisa Yaya Sunarya yang akan menangani Persib. Dia akan dibantu pelatih kiper Luizinho Passos dan I Made Wirawan. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali