Satu Kemenangan dari Sembilan Laga, Juventus Belum Punya Mental Juara

Juventus ada pada periode negatif.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 31 Maret 2024
Satu Kemenangan dari Sembilan Laga, Juventus Belum Punya Mental Juara
Juventus kalah 0-1 lawan Lazio (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sekali menang dari sembilan laga dan tanpa kemenangan di empat laga terakhir Serie A. Performa itu tak diharapkan dari Raksasa Italia, Juventus, yang seyogyanya bertarung merebutkan Scudetto.

Il Bianconeri tadinya bersaing dengan Inter Milan dalam perebutan titel liga, tetapi, pada akhirnya mereka terpeleset jauh dan sulit kembali ke dalamnya. Massimiliano Allegri pun menegaskan target timnya adalah mengamankan zona Liga Champions.

Teranyar, Juventus kalah 0-1 dari Lazio di Stadio Olimpico, Minggu (31/03) dini hari WIB pada debut Igor Tudor sebagai pelatih Lazio. Juventus kini ada di urutan tiga dengan 59 poin, terpaut delapan poin dari AS Roma di urutan lima dan baru bermain 29 kali (Juventus sudah 30 laga).

Baca Juga:

Juventus Ditekuk Lazio 1-0, Allegri Ingatkan Target Awal Hanya Lolos Liga Champions

Mason Greenwood Akan Membuat Lini Depan Juventus Mengerikan

Rumor Transfer: Juventus Bidik Mason Greenwood, Manchester United Ingin Gleison Bremer

"Kami semua harus memahami bahwa kami perlu memberi lebih banyak untuk Juventus," kata Wojciech Szczesny, kiper utama Juventus kepada DAZN.

"Kami sadar bahwa kami belum melakukan cukup banyak hal dalam dua bulan terakhir, ini adalah momen negatif dan merugikan kami semua. Kami harus menyadari tujuan yang kami miliki di depan."

"Masing-masing dari kami perlu bertanya pada diri sendiri. Para pemain berlatih keras, mereka lapar, namun hasilnya belum juga terlihat. Kami semua harus berbuat lebih baik."

Berbeda pandangan dari Allegri yang melihat sisi positif dari Juventus, Szczesny justru melihat lemahnya mentalitas timnya dengan satu kemenangan dari sembilan laga. Menurutnya, tim seperti Juventus seharusnya tahu cara mengatasi tekanan.

"Coppa Italia adalah satu-satunya trofi tersisa yang bisa kami bawa pulang, kami tahu betapa pentingnya hal itu, sama pentingnya dengan kualifikasi Liga Champions," tambah Szczesny.

"Beberapa bulan yang lalu, saya tidak akan mengatakan bahwa itu cukup untuk membuat musim ini menjadi musim yang baik bagi Juve."

"Kami memimpikan Scudetto selama enam atau tujuh bulan, tampil baik di awal musim, lalu ketika impian itu hilang, kami kehilangan sesuatu."

"Itu tidak bisa menjadi alasan, karena satu kemenangan dalam sembilan pertandingan tidak layak bagi Juventus."

“Kami adalah Juventus, jika kami tidak percaya pada Scudetto, maka Anda tidak bisa bermain untuk Juve. Setiap orang harus belajar menghadapi tekanan, yang merupakan hal terbaik yang kami miliki dalam sepak bola."

"Jika Anda tidak bisa mengatasi tekanan itu, maka Anda harus bermain sepak bola lima lawan satu, bukan mengenakan seragam Juventus," cetus kiper asal Polandia tersebut.

Juventus Serie a
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.234

Berita Terkait

Italia
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Inter Milan menang 1-0 atas Lecce pada laga tunda Serie A dan memastikan status juara paruh musim. Namun, Cristian Chivu tak terlalu memikirkannya.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Como vs AC Milan: Adu Rekor Kandang dan Tandang
Prediksi dan statistik dari laga tunda Serie A antara Como vs AC Milan di Stadio Giuseppe Sinigaglia.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Como vs AC Milan: Adu Rekor Kandang dan Tandang
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Hasil pertandingan pada Kamis (15/01) dini hari WIB di Serie A dan Copa del Rey, melibatkan Inter Milan dan Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Jadwal
Jadwal Live Streaming Serie A Inter Milan vs Lecce, Waktu Bertanding Kamis (15/01) Pukul 02.45 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga tunda Serie A antara Inter Milan vs Lecce di Giuseppe Meazza.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Serie A Inter Milan vs Lecce, Waktu Bertanding Kamis (15/01) Pukul 02.45 WIB
Italia
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Menjelang laga tunda Serie A antara Como dan AC Milan, isu pelebaran lapangan di Stadio Giuseppe Sinigaglia mencuri perhatian. Benarkah strategi ini bisa memengaruhi permainan Rossoneri?
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Italia
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inter Milan dikabarkan hampir mengamankan bek tengah muda asal Kroasia dari Hajduk Split. Fabrizio Romano mengungkap nilai transfer, rencana peminjaman, hingga masa depan sang pemain di Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Italia
Juventus Tertarik Rekrut Anak Legenda AC Milan
Juventus dikaitkan dengan Daniel Maldini, putra legenda AC Milan. Simak kabar transfer, alasan ketertarikan Bianconeri, dan peluang pindah di Serie A.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Juventus Tertarik Rekrut Anak Legenda AC Milan
Italia
Performa Tim Menurun, Max Allegri Menanti Respons Cepat AC Milan
AC Milan imbang dua kali beruntun di Serie A yang mengindikasikan penurunan performa tim. Massimiliano Allegri menanti respons cepat timnya.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Performa Tim Menurun, Max Allegri Menanti Respons Cepat AC Milan
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Lecce pada Laga Serie A, Kamis 15 Januari 2026
Superkomputer Opta memprediksi hasil Inter Milan vs Lecce di Serie A. Simak peluang menang, statistik, kondisi tim, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Lecce pada Laga Serie A, Kamis 15 Januari 2026
Italia
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Massimo Ambrosini yakin AC Milan tidak bisa dikesampingkan dalam perebutan Scudetto, meski baru-baru ini kehilangan poin.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Bagikan