Olimpiade 2024

Sambil Minta Maaf, Shin Tae-yong Sebut Berperan atas Reaksi Marselino Ferdinan terhadap Warganet

Hal ini sempat menimbulkan gejolak di publik.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 09 Mei 2024
Sambil Minta Maaf, Shin Tae-yong Sebut Berperan atas Reaksi Marselino Ferdinan terhadap Warganet
Marselino Ferdinan merayakan gol ke gawang Irak di Piala Asia 2023. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, merespons sikap yang ditunjukkan salah satu pemainnya, Marselino Ferdinan, terhadap publik usai pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 melawan Irak, beberapa waktu lalu.

Saat itu, Marselino Ferdinan membuat unggahan pada fitur stories di akun Instagram pribadinya. Dalam unggahan yang sebetulnya ditujukan bagi subscriber (exclusive) akunnya itu, Marselino menulis kata-kata 'HAHAHAHAH NEGARA LUCU'.

Unggahan itu diduga ditujukan kepada warganet yang mengkritik penampilan Marselino saat menghadapi Uzbekistan. Marselino dinilai terlalu individualistis dalam laga tersebut.

Terkait hal ini, Shin Tae-yong sebagai pelatih Marselino di Timnas Indonesia U-23 menyampaikan permintaan maaf. Ia menyebut Marselino telah melakukan kesalahan, tetapi di balik itu Shin Tae-yong merasa punya andil karena tidak sempat mengingatkan pemain KMSK Deinze tersebut.

"Saya sudah terima laporan juga tentang Marselino. Memang saya melihat ada kesalahan dari Marselino juga. Seharusnya saya juga memberi saran kepada Marselino sebelumnya, tapi saya tidak bisa kasih saran kemarin. Jadi ini pun kesalahan saya juga," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga:

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea

Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea, Justin Hubner dan Elkan Baggott Batal Bergabung

Suka Nonton Drakor, Marselino Ferdinan Ikut Demam Queen of Tears

Pembelaan Marc Klok untuk Marselino Ferdinan: Dia Berjuang Keras untuk Negara

"Jadi saya mohon maaf kepada para fans sepak bola Indonesia. Harusnya Marselino tidak begitu kepada masyarakat Indonesia," tuturnya menambahkan.

Shin Tae-yong berharap apa yang terjadi dengan Marselino Ferdinan menjadi pelajaran bagi pemain lainnya untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial. Apalagi menurut Shin Tae-yong, peran dan kehadiran suporter itu sangat penting, sehingga jangan 'dibenturkan' dengan para pemain.

Saat ini, Timnas Indonesia U-23 juga tengah berjuang mendapatkan tiket Olimpiade 2024 Paris. Garuda Muda bisa berlaga di pesta olahraga empat tahunan itu dengan cara mengalahkan Guinea pada laga play-off yang berlangsung Kamis (9/5) malam nanti.

"Kenapa kita berada di sini, dan kenapa kita bisa sampai di sini, itu semua karena adanya fans, adanya dukungan dari fans dan masyarakat Indonesia, pastinya," ujar pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut.

Timnas indonesia u-23 Marselino ferdinan Shin Tae-yong Guinea Olimpiade Olimpiade 2024 Olimpiade Paris 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.249

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Jadwal
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Nottingham Forest akan menjamu Chelsea di City Ground pada pekan kedelapan Premier League, Sabtu (18/10).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Bagikan