Rekrutan Pertama Manchester United adalah Pesaing David De Gea
BolaSkor.com - Kabar kedatangan pemain anyar ke Manchester United mulai menyebar. Menurut Mirror, amunisi baru yang pertama bergabung pada musim panas ini datang dari posisi penjaga gawang.
Keputusan Manchester United kepada David de Gea sudah jelas. The Red Devils akan berupaya memperpanjang kontrak penjaga gawang asal Spanyol tersebut.
Pada saat bersamaan, Erik ten Hag juga ingin De Gea memiliki pesaing. Sebab, dalam beberapa pertandingan sang kiper melakukan blunder yang berujung menjadi gol.
Baca juga:
Panaskan Rumor Kane, Ten Hag Konfirmasi Rashford Butuh Pendamping di Lini Depan
Erik ten Hag Bicara Nasib Masa Depan David De Gea dan Harry Maguire
Target utama Manchester United adalah penjaga gawang Brentford, David Raya. Kiper 27 tahun itu tampil impresif pada musim ini dengan mencatatkan 12 clean sheets di Premier League.
Sinyal kedatangan David Raya ke Man United mulai terlihat. Sebab, The Bees telah mengumumkan membeli kiper Mark Flekken dari klub Bundesliga, Freiburg, seharga 11 juta euro. Kedatangan Flekken diyakini untuk mengisi posisi yang akan ditinggalkan Raya.
Sementara itu, pelatih Brentford, Thomas Frank, mengonfirmasi jika David Raya bisa saja hengkang pada jendela transfer kali ini.
"Saya pikir kami hanya memiliki satu pemain untuk dijual. Itu yang banyak dibicarakan, itu David. Dia berharga 40 juta euro. Saya pikir itu bukan rahasia," ungkap Frank.
Selain penjaga gawang, Manchester United juga ingin menggaet striker baru. Sejumlah nama masuk dalam radar, termasuk Harry Kane dan Victor Osimhen.
Johan Kristiandi
18.287
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen