Rekrut Lucas Hernandez, Revolusi Bayern Munchen Dimulai dari Lini Belakang

FC Bayern Munchen datangkan Lucas Hernandez sebesar 80 juta euro dari Atletico Madrid.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 28 Maret 2019
Rekrut Lucas Hernandez, Revolusi Bayern Munchen Dimulai dari Lini Belakang
Lucas Hernandez (@FCBayernEN)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Revolusi skuat bukan cuma dilakukan oleh Real Madrid menatap musim 2019-20, melainkan juga Bayern Munchen. Dikonfirmasi oleh laman resmi Bayern, klub telah resmi merekrut bek asal Prancis, Lucas Hernandez.

Bayern membeli Hernandez sebesar 80 juta euro dari Atletico Madrid dan mengikatnya dengan kontrak berdurasi lima tahun (2024). Hernandez bakal bergabung dengan skuat asuhan Niko Kovac pada 1 Juli 2019.

"Saya sangat bahagia kami mampu mengamankan salah satu bek terbaik dunia dan juga pemenang Piala Dunia (2018), Luacs Hernandez," ucap Direktur Olahraga Bayern, Hasan Salihamidzic.

"Lucas dapat bermain sebagai bek tengah dan juga bek kiri. Terlebih, Lucas akan meneruskan tradisi hebat kami akan sepak bola Prancis dan meningkatkan tim kami," lanjut pria yang juga pernah bermain untuk Bayern pada medio 1998-2007 itu.

Baca Juga:

Ketika Setiap Permintaan Transfer Pep Guardiola Dikabulkan Sheikh Mansour

Joachim Low Akhiri Perjalanan Trio Bayern Munchen di Timnas Jerman

Niko Kovac Merendah, Lewandowski Frustrasi Selepas Kekalahan Bayern dari Liverpool

Lucas Hernandez, Antoine Griezmann, dan Thomas Lemar

Kedatangan Hernandez menyusul kompatriotnya yang lebih dahulu direkrut Bayern, Benjamin Pavard, dari VFB Stuttgart. Keduanya berposisi sebagai bek atau lebih tepatnya bek kiri dan kanan. Revolusi skuat Bayern dimulai dari lini belakang.

Hernandez, 23 tahun, akan menjadi aset berharga untuk bersaing dengan David Alaba jika bermain sebagai bek kiri, juga pelapis Mats Hummels dan Jerome Boateng jika bermain sebagai bek tengah.

Sementara Pavard akan diproyeksikan sebagai pesaing Joshua Kimmich di posisi bek kanan. Kehadiran pemain berusia 22 tahun itu disinyalir akan mendepak Rafinha dari Bayern Munchen alias dijual.

"Ini hari terpenting saya dalam karier sepak bola. FC Bayern Munchen klub terbaik di Eropa dan dunia. Saya bangga bisa bertarung merebutkan seluruh titel yang tersedia dengan Bayern," ucap Hernandez.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada manajemen, pelatih-pelatih, rekan setim dan fans untuk 12 tahun yang indah. Atletico akan selalu ada dalam diri saya. Sekarang, saya menantikan langkah berikutnya dengan FC Bayern."

Langkah Bayern merekrut Hernandez cukup berani. Sebab, pengemas 15 caps dengan timnas Prancis tengah cedera ligamen pada lutut kaki kanannya dan akan menjalani operasi hari ini.

"Sepanjang tes medis kami menemukan kerusakan pada bagian ligamen di lutut kanan pemain yang membutuhkan operasi. Berdasarkan pengalaman, Lucas Hernandez dapat memperkuat FC Bayern pada awal musim 2019-20 Bundesliga," ucap Dokter Hans-Wilhelm Muller-Wohlfahrt, Ketua Tim Medis Bayern.

Profil Lucas Hernandez

Nama: Lucas Francois Bernard Hernandez
Tanggal Tempat Tanggal Lahir: Marseille, Prancis, 14 Februari 1996
Posisi: Bek kiri dan Bek Tengah
Klub: Atletico Madrid 2007-2019 (dari akademi Atletico hingga ke tim utama)
Jumlah Penampilan di Atletico: 110 penampilan
Prestasi: Liga Europa (2017-18), Piala Dunia 2018, Piala Super Eropa 2018

Breaking News Bayern FC Bayern Lucas Hernandez Prancis Timnas Prancis Piala Dunia 2018
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.182

Berita Terkait

Bulu Tangkis
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) akan melakukan uji coba penerapan peraturan baru pada ajang Indonesia Masters 2026.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026 dini hari WIB. El Real tanpa Mbappe, Los Rojiblancos siap bikin kejutan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Lainnya
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Bonus sebesar Rp465,25 miliar itu langsung cair hanya dalam waktu 14 hari setelah penutupan ajang yang berakhir pada 20 Desember 2025 itu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bandung bjb Tandamata menyambut laga perdana Proliga 2026 dengan kepercayaan diri tinggi. Tim kebanggaan Jawa Barat akan menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Spanyol
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone menyadari potensi bahaya yang bisa dihadirkan Vinicius.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Basket
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara
Pelita Jaya Jakarta menggelar launching tim untuk menghadapi IBL 2026. Launching digelar pada Kamis (8/1) di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara
Bagikan