RB Leipzig 2-1 Atletico Madrid: Cerita Indah Die Roten Bullen Berlanjut di Liga Champions

RB Leipzig melaju ke semifinal Liga Champions usai mengalahkan Atletico Madrid.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 14 Agustus 2020
RB Leipzig 2-1 Atletico Madrid: Cerita Indah Die Roten Bullen Berlanjut di Liga Champions
RB Leipzig 2-1 Atletico Madrid (@ChampionsLeague)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - RB Leipzig melanjutkan cerita indah mereka di Liga Champions musim ini. Die Roten Bullen sukses melaju ke semifinal usai mengalahkan Atletico Madrid dengan skor 2-1 di Estadio Jose Alvalade, Jumat (14/08) dini hari WIB.

Julian Nagelsmann memainkan Yussuf Poulsen sebagai ujung tombak dalam taktik 3-4-2-1. Poulsen mengisi posisi yang biasa ditempati Timo Werner yang sudah pergi ke Chelsea. Di belakang Poulsen ada Dani Olmo dan Christopher Nkunku.

Sementara Atletico arahan Diego Simeone tetap dalam taktik 4-4-1-1. Diego Costa menjadi ujung tombak yang didukung oleh Marcos Llorente. Joao Felix dan Alvaro Morata, dua penyerang berada di bangku cadangan.

RB Leipzig sudah mengambilalih penguasaan bola dari awal laga. Hal itu tidak aneh lagi mengingat permainan Atletico yang kuat dalam bertahan dan mengandalkan serangan balik. Bahkan gaya main itu berbuah peluang di menit 13.

Baca Juga:

PSG dan 3 Comeback Lain di Injury Time Sepanjang Sejarah Liga Champions

Dani Olmo Bisa Jadi Senjata RB Leipzig Kontra Atletico Madrid

RB Leipzig Vs Atletico Madrid: Momen Joao Felix Bersinar

Yannick Carrasco berhasil melewati Lukas Klostermann dan memaksa kiper Leipzig, Peter Gulacsi melakukan penyelamatan. Sepakan Carrasco tidak kencang namun Gulacsi tak mau mengambil risiko.

30 menit laga berjalan dan Leipzig dibuat frustrasi dengan kukuhnya pertahanan Atletico yang digalang Stefan Savic dan Jose Maria Gimenez. Permainan Leipzig dengan mengandalkan umpan silang dan operan bola pendek sejauh ini dapat dimentahkan Atletico.

Sampai tambahan empat menit di babak pertama berakhir tak ada gol yang tercipta di Estadio Jose Alvalade. Pertarungan lini tengah kedua tim terjadi sengit di babak pertama ini.

Pertahanan kukuh Atletico akhirnya jebol di awal babak kedua. Berawal dari serangan cepat Leipzig di sisi kiri pertahanan Atletico, Marcel Sabitzer melepaskan umpan silang terukur yang ditanduk Dani Olmo. Jan Oblak tak bisa menepisnya. 1-0 Leipzig unggul.

Selebrasi gol Dani Olmo

Atletico mau tak mau keluar menyerang untuk mengejar ketertinggalan. Simeone memainkan Joao Felix di menit 58 menggantikan Hector Herrera. Kini Atletico bermain dua penyerang murni dan Llorente mundur ke lini tengah.

Masuknya Felix benar-benar mengubah jalannya pertandingan. Kerja samanya dengan Costa berbuah penalti kala Felix dijatuhkan Klostermann di kotak penalti. Felix (20 tahun) mengambil penalti dan mengeksekusinya dengan baik. 1-1 di menit 71.

Penalti Joao Felix

Tempo laga kembali normal dan penguasaan bola kedua tim sama-sama ketat. Satu gol di sisa-sisa menit babak kedua akan sangat krusial bagi kedua tim. Nagelsmann telah memasukkan Tyler Adams, Patrik Schick, dan Amadou Haidara, sedangkan Simeone memainkan Alvaro Morata untuk menggantikan Diego Costa.

Drama terjadi tepat di menit 88. Serangan cepat Leipzig usai merebut bola dari penguasaan Atletico berbuah gol. Adams mencetak gol dari sepakan spekulasi yang terdefleksi Savic dan membuat Oblak salah arah. 2-1 Leipzig kembali unggul.

Leipzig bertahan habis-habisan di sisa waktu tambahan lima menit di babak kedua. Tidak ada lagi gol yang tercipta. Leipzig menang 2-1 atas Atletico dan akan menantang PSG (Paris Saint-Germain) di semifinal Liga Champions 2019-20.

Susunan Pemain:

RB Leipzig (3-4-2-1): Peter Gulacsi; Lukas Klostermann, Dayot Upamecano, Marcel Halstenberg; Konrad Laimer (Tyler Adams 72'), Marcel Sabitzer (Nordi Mukiele 90+2'), Kevin Kampl, Angelino; Dani Olmo (Patrik Schick 83'), Christopher Nkunku (Amadou Haidara 83'); Yussuf Poulsen.

Pemain Cadangan: Tyler Adams, Hugo Novoa, Nordi Mukiele, Yvon Mvogo, Dennis Borkowski, Philipp Tschauner, Joscha Wosz, Emil Forsberg, Patrik Schick, Ademola Lookman, Amadou Haidara, Willi Orban.

Pelatih: Julian Nagelsmann

Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier, Stefan Savic, Jose Gimenez, Renan Lodi; Koke (Felipe 90+2'), Hector Herrera (Joao Felix 58'), Saul Niguez, Yannick Carrasco; Marco Llorente, Diego Costa (Alvaro Morata 72').

Pemain Cadangan: Thomas Lemar, Joao Felix, Ivan Saponjic, Felipe, Alvaro Morata, Vitolo, Mario Hermoso, Toni Moya, Antonio Adan, Thomas Partey, Manuel Sanchez, Santiago Arias.

Pelatih: Diego Simeone

Breaking News RB Leipzig Atletico Atletico Madrid Liga Champions
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.232

Berita Terkait

Timnas
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Demi membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, John Herdman membuka peluang menambah pemain naturalisasi baru. Pelatih asal Inggris itu siap berburu pemain terbaik hingga Eropa. Simak rencana besarnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Timnas
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Bulgaria dan Peru dikabarkan menjadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026. Satu tim lainnya yang sudah mengonfirmasi adalah Saint Kitts and Nevis.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Timnas
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menegaskan kendali penuh atas pemilihan pemain dan strategi Skuad Garuda. Meski demikian, ia tetap membuka ruang masukan dari banyak pihak. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Futsal
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Legenda futsal dunia Falcao tak sabar menghadapi Ricardinho di Indonesia. Duel dua GOAT futsal akan tersaji di Futsal XSeries 2 Jakarta, 17–18 Januari 2026. Pertarungan langka yang dinanti fans!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung Chelsea vs Arsenal di semifinal Piala Liga Inggris malam ini. Kickoff dini hari WIB, link live streaming resmi, prediksi susunan pemain, dan rekor pertemuan terbaru.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Persija Jakarta masih percaya diri untuk bisa menjadi juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung Albacete vs Real Madrid di Copa del Rey. Cek jam tayang, informasi live streaming, dan detail pertandingan terbaru di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Italia
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Menjelang laga tunda Serie A antara Como dan AC Milan, isu pelebaran lapangan di Stadio Giuseppe Sinigaglia mencuri perhatian. Benarkah strategi ini bisa memengaruhi permainan Rossoneri?
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Bagikan