Ratu Tisha Klaim Penjualan Tiket Piala Dunia U-17 Tinggi, Laga Pembuka Terjual 30 Ribu Lembar

Tersisa 10 ribu tiket lagi.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 08 November 2023
Ratu Tisha Klaim Penjualan Tiket Piala Dunia U-17 Tinggi, Laga Pembuka Terjual 30 Ribu Lembar
Waketum PSSI Ratu Tisha Destria didampingi Erick Thohir ketika memberikan keterangan soal VAR Education ke awak media. (BolaSkor.com/Rizqi Ariandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria, menyebut tiket pertandingan pembuka Piala Dunia U-17 2023 sudah terjual sebanyak 30 ribu lembar.

Laga pembuka Piala Dunia U-17 2023 bakal mempertemukan tuan rumah Timnas Indonesia U-17 kontra Ekuador. Laga dari Grup A itu digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11).

"Untuk opening match (tiket) sudah hampir lebih dari tiga puluh ribu (yang terjual)," kata Ratu Tisha di Jakarta.

Dengan demikian, kata Tisha, jumlah tiket laga pembuka tersisa sekitar 10 ribu lembar. Data ini membuktikan bahwa antusias masyarakat Surabaya menyambut Piala Dunia U-17 cukup baik.

"Kemarin pak ketum (PSSI, Erick Thohir-Red) menyampaikan juga. Jadi kemarin sisa data terakhir tinggal 10 ribu (lembar tiket) dari data tersebut untuk opening match," ujar Tisha.

Baca Juga:

Brasil U-17 Gelar Latihan Resmi di Jakarta, Siap Kubur Iran di Laga Pertama

Latihan di GBLA, Timnas Jerman U-17 Asah Feeling Jelang Mentas di Piala Dunia U-17 2023

Tisha mengklaim bahwa tingginya antusias masyarakat untuk menyaksikan Piala Dunia U-17 2023 tidak hanya dirasakan di Surabaya. Tisha mengatakan, pertandingan yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS) dan Stadion Si Jalak Harupat (Bandung) juga menyedot perhatian masyarakat.

Sebab, di Jakarta ada dua tim besar yang bertanding, yakni Brasil dan Inggris yang sama-sama menghuni Grup C bersama Iran dan Kaledonia Baru. Selain itu, JIS juga jadi tuan rumah untuk Grup E yang ditempati Prancis, Korea Selatan, Amerika Serikat dan Burkina Faso.

"Kemudian yang di Bandung juga enggak kalah serunya, ada Jepang dan Argentina (dari Grup D) di Bandung itu juga mulai naik (penjualan tiketnya) dan di Solo ada Spanyol dan Kanada (dari Grup B)."

"Jadi kita tunjukkan, ini saatnya kita menunjukkan (masyarakat Indonesia itu) hobi bola beneran dan memang kita mau nonton sama-sama," tutur Tisha.

Pssi Ratu Tisha Destria Piala Dunia U-17 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.774

Berita Terkait

Inggris
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Kemenangan telak 6-0 atas Qarabag di Liga Champions menyisakan kekhawatiran Liverpool dengan cederanya Jeremie Frimpong.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Liga Indonesia
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Shayne Pattynama ingin mencuri hati The Jakmania dengan bertekad membuktikan dengan aksinya bersama Persija di atas lapangan hijau.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Liga Indonesia
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Shayne Pattynama berpeluang besar dimainkan Persija ketika menghadapi Persita. Laga itu akan menjadi debut Shayne Pattynama di Persija dan Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Persija menghadapi Persita Tangerang, pada pekan ke-19 Super League 2025/2026 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Indonesia
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Layvin Kurzawa akhirnya menjalani latihan perdananya bersama tim anyarnya Persib Bandung. Sesi latihan digelar di lapangan pendamping Stadion GBLA, Rabu (28/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bagikan