Timnas Indonesia
Profil Thom Haye: The Professor Lini Tengah Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Thom Haye telah resmi menyandang status Warga Negara Indonesia (WNI). Ini setelah dirinya melakukan pengambilan sumpah di Kantor Wilayah Kemenkumham, Jakarta Timur, Senin (18/3) malam WIB.
Dirinya mengambil sumpah bersama pemain keturunan lainnya, Ragnar Oratmangoen. Pemain berumur 29 tahun itu diharapkan Shin Tae-yong untuk mempertajam lini tengah Timnas Indonesia.
Baca Juga:
Profil Ragnar Oratmangoen: Winger Anyar Timnas Indonesia Keturunan Maluku
Setelah Shin Tae-yong, Warganet Turut Kritik Jersey Baru Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Keluhkan Kualitas Jersey Latihan Terbaru Timnas Indonesia
View this post on Instagram
Profil Thom Haye
Thom Haye memiliki nama panjang Thom Jan Marinus Haye. Ia lahir di Amsterdam, Belanda, 9 Februari 1995. Ia memiliki darah Indonesia dari sang nenek ibunya. Sang nenek berasal dari Sulawesi.
Pemain SC Heerenveen ini memang ngebet untuk dapat membela Timnas Indonesia. Kabar Thom Haye ingin membela Skuad Garuda tersiar sudah dari tahun lalu.
"Ya, itu (memperkuat Timnas Indonesia) akan menyenangkan, dan itu akan terjadi. Saya masih percaya diri hal itu akan terjadi," ujar Haye dalam podcast ESPN yang diunggah di media sosial.
Thom Haye yang memiliki julukan The Professor, bermain sebagai gelandang tengah atau bertahan. Ia mengawali karier juniornya bersama akademi AZ Alkmaar.
Dilansir data dari Transfermarkt, Thom Haye akhirnya bisa tembus ke tim senior AZ Alkmaar pada tahun 2013. Ia juga sempat membela Willem II, Lecce Italia, ADO Den Haag, hingga NAC Breda.
Penampilannya di kasta tertinggi kompetisi sepak bola Belanda, Eredivisie terbilang bagus. Musim ini, ia mencatatkan 24 penampilan dengan 3 gol dan 2 assist. Total menit bermainnya 1,995 menit.
Ia juga pernah mempekuat timnas Belanda Junir dari U-15 sampai U-21. Total lima gol pernah disumbangkannya.
Thom Haye memiliki akurasi umpan dan tendangan yang bagus. Makanya ia dijuluki The Professor.
Kini, masyarakat Indonesia menantikan The Professor dapat memberikan warna permainan Timnas Indonesia. Sayang, ia dipastikan absen saat melawan Vietnam, pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3) malam WIB.
Namun, Thom Haye diproyeksikan bisa bermain saat dijamu Vietnam di My Dinh Stadium, 26 Maret mendatang. Perpindahan federasi dari KNVB (Belanda) ke PSSI (Indonesia) sedang dikebut.
"Luar biasa. Saya senang dan terima kasih atas dukungannya (kepada pendukung Timnas Indonesia dan semua pihak). Saya berharap bisa berkontribusi untuk kemajuan Timnas Indonesia," ucapnya.
Profil Thom Haye:
Nama: Thom Haye
Tempat lahir: Amsterdam, Belanda
Tanggal lahir: 9 Februari 1995
Usia: 29 tahun
Posisi bermain: Gelandang Tengah atau Bertahan
Klub: SC Heerenveen
Nomor punggung: 33
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim