Prediksi dan Statistik Bournemouth Vs Manchester United: Misi Menjauh dari Liverpool

The Red Devils membutuhkan kemenangan untuk menjauh dari kejaran Liverpool.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 20 Mei 2023
Prediksi dan Statistik Bournemouth Vs Manchester United: Misi Menjauh dari Liverpool
Manchester United (Twitter Man United)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United akan bertandang ke markas Bournemouth pada pertandingan lanjutan Premier League 2022-2023, di Vitality Stadium, Sabtu (20/5). The Red Devils membutuhkan kemenangan untuk menjauh dari kejaran Liverpool.

Saat ini, posisi Manchester United di empat besar belum aman. Kendati punya satu laga sisa lebih banyak dari Liverpool yang ada di posisi kelima, tetapi selisih kedua tim kini hanya satu poin.

Tidak heran, Manchester United perlu meraih kemenangan pada tiga laga sisa. Peluang besar tersaji pada pertandingan kali ini.

Bournemouth menelan delapan kekalahan dari 11 pertandingan melawan Manchester United. The Cherries hanya dua kali menang dan satu lainnya berakhir imbang.

Baca juga:

Manchester United Mulai Merindukan Cristiano Ronaldo

Musim Depan, Tidak Ada Jaminan David De Gea Jadi Kiper Nomor Satu Manchester United

Manchester United Konfirmasi Kepergian Phil Jones

Kondisi Tim

Manchester United masih tidak bisa menurunkan sejumlah pemainnya. Donny van de Beek, Lisandro Martinez, Phil Jones, dan Marcel Sabitzer tidak bisa bermain karena cedera.

Dari kubu tuan rumah, Bournemouth tidak bisa memainkan sejumlah penggawa andalannya. Dua di antaranya adalah Marcus Tavernier dan Hamed Traore.

Komentar

Erik ten Hag sadar betul laga melawan Bournemouth kali ini sangat penting. Kekalahan atau hasil imbang akan membuat upaya Man United lolos empat besar menjadi sulit.

"Sejauh yang saya lihat, saya pikir itu benar-benar klub yang brilian seperti Bournemouth, mereka berada di Premier League dan sudah tiga pertandingan sebelum akhir musim mereka pasti musim depan juga di Premier League," kata Ten Hag di sesi konferensi pers, dikutip dari Goal.

Prakiraan susunan pemain:

Bournemouth (4-2-3-1): Neto; Vina, Senesi, Mepham, Smith; Rothwell, Lerma; Outtara, Billing, Christie; Solanke.

Pelatih: Gary O'Neil.

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Lindelof, Varane, Wan-Bissaka; Eriksen, Casemiro; Rashford, Bruno Fernandes, Antony; Martial.

Pelatih: Erik ten Hag.

Head to head

04-01-2023 Manchester United 3-0 Bournemouth (Premier League)
04-07-2020 Manchester United 5-2 Bournemouth (Premier League)
02-11-2019 Bournemouth 1-0 Manchester United (Premier League)
30-12-2018 Manchester United 4-1 Bournemouth (Premier League)
03-11-2018 Bournemouth 1-2 Manchester United (Premier League)

Prediksi BolaSkor

Bournemouth 0-2 Manchester United

Manchester United Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.745

Berita Terkait

Indonesia
Legenda Manchester United Patrice Evra Guncang Liga Kita Festival di Jakarta
Kedatangan Patrice Evra disambut meriah fans Manchester United di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Legenda Manchester United Patrice Evra Guncang Liga Kita Festival di Jakarta
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Manchester City vs Liverpool, Duel Sengit untuk Menempel Arsenal di Puncak Klasemen
Jadwal live streaming dan siaran langsung pekan 11 Premier League antara Manchester City vs Liverpool di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Jadwal Live Streaming Premier League Manchester City vs Liverpool, Duel Sengit untuk Menempel Arsenal di Puncak Klasemen
Basket
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Ubaya tampil perkasa di kandang sendiri.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Barcelona akan bertandang ke markas Celta Vigo, Estadio de Balaidos, pada laga pekan ke-12 LaLiga, Senin (10/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Borneo FC memecahkan rekor tiga tim sekaligus, yakni Persik Kediri, PSM Makassar, dan Bali United.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
MotoGP
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi, sukses memenangi balapan utama MotoGP Portugal 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Inggris
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Chelsea memetik kemenangan telak 3-0 saat menjamu Wolverhampton Wanderers di Stamford Bridge.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Inggris
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Pelatih Manchester United Ruben Amorim mengatakan bahwa tim asuhannya sudah alami peningkatan, namun masih memiliki banyak masalah.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Timnas
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Gelandang muda Persib Bandung, Robi Darwis mengesampingkan libur yang diberikan timnya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Inggris
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Alejandro Garnacho memulai musim dengan lambat, tetapi mulai menunjukkan performa yang dulu membuat suporter Manchester United bersemangat.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Bagikan