Prediksi dan Statistik Arsenal Vs Bournemouth: Kans Besar Raup Tiga Poin

Arsenal akan menjamu Bournemouth pada pertandingan pekan ke-26 Premier League 2022-2023.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 04 Maret 2023
Prediksi dan Statistik Arsenal Vs Bournemouth: Kans Besar Raup Tiga Poin
Arsenal Vs Bournemouth (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal akan menjamu Bournemouth pada pertandingan pekan ke-26 Premier League 2022-2023, di Stadion Emirates, Sabtu (4/3) waktu setempat. Laga itu menjadi kesempatan emas bagi The Gunners untuk meraih tiga poin.

Jarak Arsenal dengan Manchester City yang ada di posisi kedua kini hanya lima poin. Melihat kompetisi yang masih cukup panjang, The Gunners jelas belum aman.

Oleh karena itu, Arsenal perlu memaksimalkan setiap kesempatan. Satu di antaranya adalah pada saat menjamu Bournemouth.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Manchester United Comeback, Arsenal dan Liverpool Amankan Tiga Poin

Blunder Kontra Manchester City, Takehiro Tomiyasu Ungkap Reaksi Skuad Arsenal

Simpati Mikel Arteta untuk Graham Potter

Penampilan The Cherries pada musim ini jeblok. Dari 24 pertandingan, Bournemouth baru meraih 21 poin. Tidak heran, Bournemouth berada di zona merah dengan menduduki posisi ke-19.

Selain itu, statistik juga berpihak kepada Arsenal. The Gunners selalu menang dalam enam pertandingan kandang melawan Bournemouth di semua kompetisi. Agregatnya adalah 17-2.

Bournemouth juga tidak pernah mencatatkan clean sheet kontra Arsenal. Bournemouth hanya menuai satu kemenangan dalam 11 laga terakhir melawan Arsenal.

Dengan begitu, Arsenal punya peluang besar meraup tiga poin pada duel kali ini. The Gunners pantang terpeleset agar tetap menjaga jarak dengan Man City yang ada di posisi kedua.

Kondisi Tim

Gabriel Jesus dan Mohamed Elneny dikabarkan belum bisa memperkuat Arsenal pada duel kali ini. Sementara itu, kondisi Jorginho masih tanda tanya.

Tim tamu tidak lebih baik. Illia Zabarnyi, Matias Vina, Marcus Tavernier, dan David Brooks tidak akan bermain karena cedera. Kabar baiknya, Lewis Cook dan Lloyd Kelly kembali masuk dalam tim untuk pertandingan kali ini.

Komentar

Berbicara jelang laga, Mikel Arteta ogah mengomentari penampilan para lawan terdekat Arsenal. Baginya, yang paling penting adalah fokus pada penggawa The Gunners.

"Tidak ada pesan untuk lawan. Hanya ada pesan kepada pemain untuk terus melakukan hal yang sama, tetapi lebih baik setiap hari. Itulah satu-satunya yang kami bicarakan di dalam skuad," ujar Arteta pada laman resmi Arsenal.

"Tim berada di tempat yang baik dan sangat menantikan pertandingan besok," sambungnya.

Prakiraan susunan pemain:

Arsenal (4-3-3): Ramsdale; Zinchenko, Magalhaes, Saliba, White; Xhaka, Partey, Odegaard; Martinelli, Trossard, Saka.

Pelatih: Mikel Arteta.

Bournemouth (5-4-1): Neto; Zemura, Senesi, Stephens, Mepham, Smith; Traore, Billing, Lerma, Outtara; Solanke.

Pelatih: Gary O'Neil.

Head to head

20-08-2022 Bournemouth 0-3 Arsenal (Premier League)
28-01-2020 Bournemouth 1-2 Arsenal (Piala FA)
26-12-2019 Bournemouth 1-1 Arsenal (Premier League)
06-10-2019 Arsenal 1-0 Bournemouth (Premier League)
28-02-2019 Arsenal 5-1 Bournemouth (Premier League)

Prediksi BolaSkor

Arsenal 2-0 Bournemouth

Arsenal Bournemouth Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.555

Berita Terkait

Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Estonia vs Italia, Live Sebentar Lagi
Nonton serunya laga Estonia vs Italia di Kualifikasi Piala Dunia 2026! Gli Azzurri wajib menang demi puncak klasemen. Cek link streaming dan jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Sabtu, 11 Oktober 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Estonia vs Italia, Live Sebentar Lagi
Basket
Dewa United Banten Dinakhodai Pelatih Baru, Kaleb Ramot Optimistis Tatap IBL 2026
Kapten Dewa United Banten, Kaleb Ramot Gemilang, optimistis menatap Indonesian Basketball League (IBL) 2026 bersama dengan pelatih baru.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Dewa United Banten Dinakhodai Pelatih Baru, Kaleb Ramot Optimistis Tatap IBL 2026
Italia
Terungkap, Legenda Napoli Ini Nyaris Bergabung dengan AC Milan
Marek Hamsik mengungkapkan bahwa dirinya hampir bergabung dengan AC Milan pada musim panas 2011.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Terungkap, Legenda Napoli Ini Nyaris Bergabung dengan AC Milan
Basket
Tak Merasa Terbebani, Agusti Julbe Siap Bawa Dewa United Banten Berjaya di IBL dan BCL Asia
Pelatih baru asal Spanyol, Agusti Julbe, siap membawa Dewa United Banten berjaya di IBL dan Basketball Champions League (BCL) Asia.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Tak Merasa Terbebani, Agusti Julbe Siap Bawa Dewa United Banten Berjaya di IBL dan BCL Asia
Piala Dunia
Bersama Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes Impikan Juara Piala Dunia
Portugal akan menghadapi Republik Irlandia pada laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Minggu (12/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Bersama Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes Impikan Juara Piala Dunia
Piala Dunia
Link Streaming Portugal vs Irlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Portugal akan menjamu Republik Irlandia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Link Streaming Portugal vs Irlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Inggris
Tidak Ada Tanda Perpanjangan Kontrak, Arsenal Akan Lepas Gabriel Jesus dengan Banderol Rp996 Miliar
Meski kontrak Gabriel Jesus di Arsenal baru berakhir pada Juni 2027, masa depan penyerang Brasil itu masih menjadi tanda tanya besar.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Tidak Ada Tanda Perpanjangan Kontrak, Arsenal Akan Lepas Gabriel Jesus dengan Banderol Rp996 Miliar
Jadwal
Link Streaming Irak vs Timnas Indonesia di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Minggu 12 Oktober 2025 Dini Hari WIB
Timnas Indonesia akan menghadapi Irak, dalam laga sengit di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Minggu (12/10) pukul 02.30 dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 11 Oktober 2025
Link Streaming Irak vs Timnas Indonesia di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Minggu 12 Oktober 2025 Dini Hari WIB
Jadwal
Link Streaming Spanyol vs Georgia, Minggu 12 Oktober 2025
Spanyol akan menjamu Georgia pada pertandingan lanjutan Grup E kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Link Streaming Spanyol vs Georgia, Minggu 12 Oktober 2025
Basket
Jelang IBL 2026, Dewa United Banten Datangkan Pelatih Baru Sarat Prestasi
Dewa United Banten resmi memperkenalkan pelatih kepala baru, Agusti Julbe Bosch, menjelang Indonesian Basketball League (IBL) 2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Jelang IBL 2026, Dewa United Banten Datangkan Pelatih Baru Sarat Prestasi
Bagikan