Playmaker Andalan PSS Sleman Diragukan Tampil Kontra Persela Lamongan
BolaSkor.com - Brian Ferreira diragukan tampil saat PSS Sleman menjamu Persela Lamongan dalam lanjutan pertandingan Liga 1 2019. Ia mengalami masalah di kakinya usai pertandingan menghadapi Badak Lampung FC beberapa waktu lalu.
Pria berpaspor Argentina dan Iran tersebut mampu mencuri perhatian pecinta sepak bola di Tanah Air di musim perdananya. Bersama Super Elang Jawa, mantan pemain Tim Nasional Junior Argentina ini menunjukkan kelasnya dengan sumbangan 6 gol dan 5 asisst sejauh ini.
Sebuah kerugian besar tentunya jika Brian tidak bisa bermain saat pertandingan kontra Persela di Stadion Maguwoharjo Sleman, Kamis (16/8) nanti. Terlebih absennya pria penggemar Carlos Teves itu sangat terasa saat dikalahakan 3-1 oleh Bali United.
Baca Juga:
Rahasia PSS Sleman Menjadi Tim Kejutan di Liga 1 2019
PSS Sleman Dapat Pengalaman Baru dari Markas Badak Lampung Selain 3 Poin
"Brian (Ferreira) ada sedikit masalah, istilah medisnya saya kurang paham, cuma di paha bagian dalamnya ada masalah di situ," ungkap Seto.
Dengan kondisi tersebut, mantan pelatih PSIM Jogja ini belum bisa memastikan apakah Brian bisa bermain atau tidak dilaga pekan ke-14. Dirinya masih menunggu kepastian dari tim medis karena saat ini masih dalam proses pemulihan.
"Kalau pemulihan informasi dari medis satu sampai dua hari, untuk rest, untuk physio, kan gitu. Tapi nanti kita lihat sampai hari Rabu," tutupnya.
Terancam tidak akan tampil fullteam diakui Seto manjadi sebuah kendala jelang laga nanti. Terlebih Persela saat ini dilihatnya tengah dalam tren positif dibawah pelatih Nil Maizar.
"Persela dalam tren positif setelah masuknya coach Nil. Artinya, beliau senior saya, saya banyak belajar dari dia. Dia motivator yang unggul sebenarnya, ini yang harus kita waspadai," ujarnya.
"Apalagi strikernya (Alex Goncalves) sedang gencar-gencarnya untuk mencetak gol. Tapi secara kolektifitas mereka memperlihatkan progres yang cukup bagus," imbuh mantan pemain Tim Nasional ini. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Laga Persib Vs Persis Ricuh Jadi Alasan FIFA Belum Cabut Larangan Suporter Tandang
Jens Raven Harus Tunjukkan Kualitasnya di Bali United, Posisinya Bisa Direbut Mauro Zijlstra atau Hokky Caraka
Jordi Amat Ingin Beri Pengaruh Positif di Ruang Ganti Persija Jakarta
Kesan Positif Fabio Calonego Usai Gabung Persija Jakarta
Geram dengan Regulasi 11 Pemain Asing di Super League Musim Depan, Gerald Vanenburg: Lelucon!
Bursa Transfer Super League Indonesia: PSIM dan Persis Solo Gaet Pemain Asing Anyar
Persija Jakarta Rekrut Gelandang Bertahan asal Brasil, Fabio Calonego
Riko Simanjuntak Tetap di PSS Sleman, Gustavo Almeida Kembali ke Persija pada 13 Juli
Regulasi Pemain Asing Bertambah, Madura United Serukan Piala Indonesia!
Mauricio Souza Belum Tentu Duetkan Jordi Amat dan Rizky Ridho di Jantung Pertahanan Persija