Piala Dunia 2022: Pakai Jimat, Jules Kounde Kena Semprot Didier Deschamps
BolaSkor.com - Jules Kounde sempat mencuri perhatian saat Timnas Prancis berhadapan dengan Polandia pada babak 16 besar Piala Dunia 2022. Namun momen itu justru membuat marah sang pelatih, Didier Deschamps.
Dalam laga yang berlangsung di Al Thumama Stadium, Minggu (4/12), Prancis mampu mengalahkan Polandia dengan skor 3-1. Hasil ini membawa Les Bleus ke perempat final.
Kounde mendapat kesempatan menjadi starter. Namun ia Kemudian mendapatkan peringatan wasit saat ingin melakukan lemparan ke dalam pada menit ke-41.
Baca Juga:
Prancis 3-1 Polandia: Kylian Mbappe Gendong Les Bleus ke Perempat Final
Piala Dunia 2022: Puja-puji untuk Olivier Giroud dan Kylian Mbappe
Bintang Laga Prancis Vs Polandia: Kylian Mbappe Tak Terhentikan
Usut punya usut, wasit meminta Kounde untuk melepas kalung yang dipakainya. Aksesoris seperti itu memang dilarang dalam pertandingan sepak bola.
Namun Kounde butuh waktu untuk melepaskan kalung tersebut. Ia sampai harus dibantu oleh ofisial Timnas Prancis.
Hal ini nyatanya membuat Deschamps geram. Ia menuduh Kounde masih percaya dengan hal-hal berbau mistis.
"Saya tidak tahu apa yang ada pada lehernya. Saya tahu Jules memiliki sedikit kepercayaan terhadap takhayul dan dia juga memakainya saat berlatih," kata Deschamps usai laga.
"Saya tidak tahu manfaatnya. Saya bahkan bilang kepadanya bahwa dia beruntung tidak berada di depan saya saat itu."
Wajar jika Deschamps sedikit marah. Akibat momen tersebut, pertandingan sempat terhenti sejenak dan mengganggu tempo cepat yang dimainkan tim asuhannya.
Sejumlah pemain memang masih percaya hal mistis semacam itu untuk menunjang penampilannya di lapangan. Kemajuan teknologi dan zaman tidak otomatis membuat tradisi ini hilang.
Namun lolosnya Kounde bermain dengan menggunakan kalung menimbulkan keanehan. Hal ini menjadi pertanda wasit tidak mengecek perlengkapan pemain dengan teliti sebelum memasuki lapangan.
Kounde sendiri angkat suara terkait momen tersebut. Ia mengaku tak sengaja melakukannya.
"Saya lupa bahwa tidak diperbolehkan memakai rantai selama pertandingan. Itu tidak akan terjadi lagi," kata Kounde.
6.515
Berita Terkait
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid