Piala Dunia 2022: Eks Pelatih Tottenham Puji Lini Depan Inggris, Sindir Richarlison

Richarlison diprediksi bakal kesulitan main di lini depan timnas Inggris.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 20 November 2022
Piala Dunia 2022: Eks Pelatih Tottenham Puji Lini Depan Inggris, Sindir Richarlison
Richarlison (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp, memberikan pujian untuk lini depan timnas Inggris di Piala Dunia 2022. Dia senang dengan pilihan Gareth Southgate untuk lini depan The Three Lions.

Inggris punya banyak opsi di lini depan dengan adanya Jack Grealish, Harry Kane, Raheem Sterling, Bukayo Saka, Marcus Rashford, dan Callum Wilson. Saking bagusnya lini depan Inggris Redknapp sampai menyindir striker timnas Brasil Richarlison.

Seperti halnya Inggris, Brasil juga punya banyak penyerang dan Tite bahkan memanggil lebih banyak pemain di posisi itu dengan adanya Vinicius Junior, Rodrygo Goes, Raphinha, Antony, Richarlison, Neymar, Pedro, Gabriel Martinelli, dan Gabriel Jesus.

Richarlison (25 tahun) masuk skuad Brasil setelah berkontribusi melalui dua gol dan dua assists dari 14 laga di seluruh kompetisi untuk Tottenham musim ini. Dia juga baru ini kembali dari cedera yang membuatnya absen hampir sebulan.

Baca Juga:

Piala Dunia 2022: Cara Unik Timnas Inggris Atasi Suhu Panas di Qatar

Piala Dunia 2022: Eric Dier Siap Jadi Kiper Inggris

Bicara Kandidat Juara Piala Dunia 2022, Neymar Lupa Ada Timnas Inggris

Kala menulis untuk The Sun, Redknapp senang dengan karakter bermain berbeda yang dimiliki lini depan Inggris. Bahkan menurutnya Richarlison tidak akan masuk skuad Inggris jika ia dapat membela Inggris.

"Saya merasa dengan orang-orang seperti Harry, Jack, Phil Foden dan Bukayo Saka dalam tim – belum lagi Raheem Sterling dan Marcus Rashford – kami memiliki beberapa penyerang yang fantastis," terang Redknapp.

“Semua orang berbicara tentang penyerang Brasil tetapi lihatlah bintang-bintang kami dan itu luar biasa."

"Richarlison dari Spurs berada di Qatar dan bahkan mungkin berada di tim Brasil, tetapi sejujurnya saya tidak berpikir dia akan masuk skuad Inggris."

"Dia cukup bagus tetapi saya benar-benar tidak melihatnya lebih baik dari Callum Wilson, dan tentu saja jauh dari kelas Kane. Dan ada beberapa pemain lain yang mungkin saya miliki di depannya juga."

"Karena dia orang Brasil, semua orang memuji dia, tetapi saya beri tahu Anda bahwa opsi kami sama baiknya," yakin Redknapp.

Redknapp juga memprediksi Inggris dapat berbicara banyak di Piala Dunia 2022 untuk jadi juara. Jika tidak, menurutnya Argentina punya peluang jadi juara.

"Saya hanya berharap mereka membuktikannya kali ini, karena begitu kami keluar dari grup – dan kami akan keluar, tidak ada keraguan sedikit pun tentang itu – saya akan menyukai Inggris melawan tim mana pun dalam sekali pertandingan (di fase gugur)," tambah Redknapp.

"Mungkin kami tidak akan menang sembilan kali dari sepuluh kali, tetapi jelas tidak ada tim yang harus kami takuti."

"Itu tergantung pada keberuntungan undian dan jalan yang Anda lalui melalui turnamen – tetapi mengapa bukan Inggris? Saya ingin sekali berpikir ini adalah waktu kami lagi, tetapi jika tidak, saya merasa lucu itu bisa menjadi pertunjukan Lionel Messi."

"Saya hanya punya firasat dia bisa merebut Piala Dunia dan - jika bukan Inggris - saya mungkin akan memilih Argentina. Tapi itu hanya jika bukan Inggris dan mudah-mudahan kali ini akan seperti yang telah kita tunggu cukup lama!" urai dia.

Inggris Timnas Inggris Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Piala Dunia
Mentalitas Pemain Arsenal, Declan Rice: Inggris Harus Membidik Target Juara Piala Dunia 2026
Gelandang Arsenal, Declan Rice, menilai mental pemain-pemain Inggris harus kuat dan yakin untuk memenangi Piala Dunia 2026.
Arief Hadi - Jumat, 17 Oktober 2025
Mentalitas Pemain Arsenal, Declan Rice: Inggris Harus Membidik Target Juara Piala Dunia 2026
Piala Dunia
Harry Kane Ingin Hapus Memori Buruk Gagal Penalti di Piala Dunia
Harry Kane masih dihantui kegagalannya mengeksekusi penalti di perempat final Piala Dunia 2022.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Harry Kane Ingin Hapus Memori Buruk Gagal Penalti di Piala Dunia
Piala Dunia
Harry Kane Terus Catatkan Namanya dalam Buku Sejarah
Harry Kane kembali menciptakan sejarah ketika membawa Inggris menang 5-0 atas Latvia, Rabu (15/10 dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 15 Oktober 2025
Harry Kane Terus Catatkan Namanya dalam Buku Sejarah
Piala Dunia
Daftar 28 Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2026, Inggris Jadi Wakil Eropa Pertama
Sebanyak 28 negara sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026, tiga merupakan debutan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 15 Oktober 2025
Daftar 28 Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2026, Inggris Jadi Wakil Eropa Pertama
Piala Dunia
Kabar Terbaru Tim-tim yang Telah Menyegel Tiket Piala Dunia 2026
Laga-laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dimainkan pada Oktober dan beberapa tim telah menyegel tiket Piala Dunia.
Arief Hadi - Rabu, 15 Oktober 2025
Kabar Terbaru Tim-tim yang Telah Menyegel Tiket Piala Dunia 2026
Piala Dunia
Tidak Masalah Disindir Fans, Thomas Tuchel Tersenyum dengan Candaan Ciri Khas Inggris
Fans timnas Inggris menyanyi dengan lantang setelah The Three Lions menang telak 5-0 atas Latvia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Arief Hadi - Rabu, 15 Oktober 2025
Tidak Masalah Disindir Fans, Thomas Tuchel Tersenyum dengan Candaan Ciri Khas Inggris
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Inggris, Italia, Spanyol Pesta Gol, Portugal Imbang di Estadio Jose Alvalade
Hasil dari lanjutan laga-laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa yang melibatkan Inggris, Italia, Spanyol, dan Portugal.
Arief Hadi - Rabu, 15 Oktober 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Inggris, Italia, Spanyol Pesta Gol, Portugal Imbang di Estadio Jose Alvalade
Jadwal
Link Live Streaming Latvia vs Inggris, Rabu 15 Oktober 2025
Inggris akan menghadapi Latvia di Stadion Daugavai dalam pertandingan keenam mereka di Grup K Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.
Yusuf Abdillah - Selasa, 14 Oktober 2025
Link Live Streaming Latvia vs Inggris, Rabu 15 Oktober 2025
Spanyol
Soal Performa Tidak Konsisten, Marcus Rashford Sindir Manchester United
Sudah bukan rahasia lagi, konsistensi menjadi masalah besar bagi Marcus Rashford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 14 Oktober 2025
Soal Performa Tidak Konsisten, Marcus Rashford Sindir Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Latvia vs Inggris: Misi The Three Lions Amankan Tiket
Inggris akan menghadapi Latvia di Stadion Daugavai dalam pertandingan keenam mereka di Grup K kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu (15/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 14 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Latvia vs Inggris: Misi The Three Lions Amankan Tiket
Bagikan