Persija Gelar Temu Fans di Jakarta Fair Kemayoran 2023

Acara ini digagas oleh Indofood.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 22 Juni 2023
Persija Gelar Temu Fans di Jakarta Fair Kemayoran 2023
Meet and greet bersama lima pemain Persija di Rumah Indofood, Jakarta, Kamis (22/6). (BolaSkor.com/Rizqi Ariandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Salah satu sponsor utama Persija, Indofood, menghadirkan lima bintang Macan Kemayoran di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2023 pada Kamis (22/6). Mereka hadir untuk menyapa para fans dan pengunjung yang meramaikan Rumah Indofood.

Kelima pemain yang hadir dalam meet and greet itu di antaranya Muhammad Ferarri, Ilham Rio Fahmi, Hanif Sjahbandi, Riko Simanjuntak, dan Aji Kusuma. Kedatangan mereka mampu menyedot atensi para pengunjung JFK, terutama The Jakmania.

Sesuai tema yang dipilih Rumah Indofood pada tahun ini, yaitu 'Kumpul Asyik di Rumah Indofood", para pencinta Persija dan pengunjung JFK 2023 terlihat sangat menikmati acara.

Selain bisa melihat para idolanya dari jarak dekat, mereka juga diberi kesempatan berinteraksi melalui sesi tanya jawab dan fun games. Pengunjung yang beruntung juga mendapatkan hadiah menarik dari Indofood.

Baca Juga:

Thomas Doll Terkejut Pemain RANS Nusantara Selebrasi Usai Kalahkan Persija

Hanno Behrens Gabung VfB Lubeck Usai Cabut dari Persija Jakarta

Pulang ke Persija, Marko Simic Tidak Digaransi Main oleh Thomas Doll

Head of Consumer Engagement, Corporate Marketing Indofood, Fierman Authar, mengaku senang bisa kembali menghadirkan Rumah Indofood. Ini merupakan tahun ketujuh Rumah Indofood meramaikan Jakarta Fair Kemayoran.

"Diharapkan kegiatan ini dapat menciptakan momen kebersamaan yang penuh kehangatan serta keceriaan, salah satunya dalam acara Meet & Greet dengan tim sepak bola Persija Jakarta. Indofood telah menjadi official sponsor Persija sejak tahun 2019," kata Fierman.

Sementara itu, penyerang sayap Persija, Riko Simanjuntak, mengapresiasi kembali diadakannya sesi temu fans di Rumah Indofood. Menurutnya, acara tersebut dapat membuat penggemar merasa lebih dekat lagi dengan pemain-pemain idolanya.

"Saya mewakili pemain Persija lainnya juga berterima kasih kepada Indofood yang telah setia mendukung kami, Persija. Semoga dukungan yang diberikan oleh Indofood dapat terus berlanjut," ucap Riko.

Persija jakarta Riko Simanjuntak Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.667

Berita Terkait

Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Bagikan