Persib Dijamu PSIS, Dedi Kusnandar dan David da Silva Meragukan

Dua pemain itu hampir pasti tidak akan dimainkan penuh jika diturunkan.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 16 Agustus 2023
Persib Dijamu PSIS, Dedi Kusnandar dan David da Silva Meragukan
David da Silva. (Bolaskor.com/Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memantau dua pemainnya jelang melawan PSIS Semarang, yang akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (20/8). Dua pemain itu yakni Dedi Kusnandar dan David da Silva.

Pelatih asal Kroasia ini mengatakan Dedi Kusnandar mengalami kendala di bagian otot paha kaki kanannya. Atau tepatnya hamstring.

Cedera itu didapatkan Dedi Kusnandar saat dipercaya tampil melawan Barito Putera, Minggu (13/8) lalu. Alhasil, dia hanya bermain selama 50 menit.

"Jadi saya tidak yakin dia akan menjadi starter di laga berikutnya (lawan PSIS)," kata Bojan Hodak di Stadion Sidolig, Bandung, Rabu (16/8).

Baca Juga:

Gilbert Agius Dapat Teguran Keras Komdis, CEO PSIS Beri Peringatan

Persis Solo Hadapi Bali United Tanpa Alexis Messidoro

Namun, Bojan merasa Dedi Kusnandar bisa diturunkan di laga melawan PSIS Semarang. Setidaknya, selama satu babak.

"Lalu David mengalami masalah di tendon lututnya, yang mana itu tidak serius, tapi saya akan memantau kondisi dia dalam latihan."

"Mungkin dia siap diturunkan tapi belum bisa dipastikan bisa tampil penuh atau tidak. Karena jika dia tidak berlatih, maka dia tidak bisa bermain sepanjang laga," jelasnya.

Terkait mengenai empat pemain seperti Marc Klok, Febri Hariyadi, Daisuke Sato, dan Arsan Makarin yang terlihat menjalani latihan tambahan, Bojan Hodak memastikan tidak memberikan instruksi.

"Ini adalah latihan individual dan kebanyakan pemain yang tidak banyak bermain maka berlatih dengan ekstra. Karena jika mereka tidak berlatih tambahan dan saya memainkannya, itu tidak baik."

"Karena hanya laga yang membuat pemain dalam kondisi kebugaran maksimal dan dalam kondisi 100 persen. Itu masalah dari para pemain yang jarang bermain, jadi mereka harus bekerja ekstra," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung David Da Silva Dedi kusnandar Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Beckham Putra Nugraha dan Teja Paku Alam juga belum mendapat kepastian apa bisa diturunkan atau tidak.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Liga Indonesia
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Pertemuan pertama Persib dengan Persija musim ini akan berlangsung akhir pekan nanti. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Liga Indonesia
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Wasit asal Korea Selatan, Ko Hyung-jin, mendapatkan tugas memimpin laga panas Persib Bandung vs Persija Jakarta akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Liga Indonesia
Dua 'Macan' Muda Antusias dan Termotivasi Jelang Duel Persib vs Persija di Bandung
Arlyansyah Abdulmanan dan Aditya Warman, dua pemain muda Persija, bicara soal duel kontra Persib Bandung akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Dua 'Macan' Muda Antusias dan Termotivasi Jelang Duel Persib vs Persija di Bandung
Liga Indonesia
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Duel itu akan terjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Penentu Juara Paruh Musim, Ketum Jakmania Minta Pemain Persija Jadi Macan Lawan Persib
Liga Indonesia
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Partai akbar itu akan terjadi pada Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 07 Januari 2026
Diky Soemarno Imbau The Jakmania Tak Hadiri Laga Persija Vs Persib di Stadion GBLA
Liga Indonesia
26 Ribu Lembar Tiket Laga Persib vs Persija Terjual Habis
Padahal harga tiket Persib Bandung vs Persija Jakarta sempat naik.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 06 Januari 2026
26 Ribu Lembar Tiket Laga Persib vs Persija Terjual Habis
Liga Indonesia
Persib Ditahan Imbang Persik, Bojan Hodak Tak Puas dengan Kinerja Wasit
Persib Bandung ditahan imbang Persik Kediri 1-1 di Stadion Brawijaya, Senin (5/1).
Tengku Sufiyanto - Selasa, 06 Januari 2026
Persib Ditahan Imbang Persik, Bojan Hodak Tak Puas dengan Kinerja Wasit
Liga Indonesia
Pelatih Persija Jakarta Puji Kualitas Persib Bandung Jelang Bentrok di El Clasico Indonesia
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai Persib sebagai tim kuat yang diperkuat oleh para pemain berlabel tim nasional.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
Pelatih Persija Jakarta Puji Kualitas Persib Bandung Jelang Bentrok di El Clasico Indonesia
Liga Indonesia
Persija Mulai Persiapan Hadapi Persib, Tiga Pemain Asing Dipastikan Absen
Persija dipastikan tanpa tiga pemain asing saat bertandang ke markas Persib Bandung, Minggu (11/1). Siapa saja mereka?
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
Persija Mulai Persiapan Hadapi Persib, Tiga Pemain Asing Dipastikan Absen
Bagikan