Pemain Persib Bandung Tak Mau Pergi meski Dapat Tawaran dari Klub Lain
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak akui beberapa pemainnya mendapatkan tawaran dari tim lain meski bursa transfer pemain untuk putaran kedua Liga 1 2023/2024 belum dibuka.
Pelatih asal Kroasia ini bahkan mengaku sudah melakukan pembicaraan dengan pemainnya itu terkait tawaran dari klub lain tersebut. Namun, dia menyatakan pemainnya itu memilih untuk tetap bersama Persib Bandung.
"Ada beberapa ketertarikan tapi ketika saya bicara dengan pemain, tidak ada satu pun dari pemain yang meminta untuk pergi," ungkap Bojan Hodak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (25/10).
Baca Juga:
Beri Isyarat Rizky Ridho ke Persib, Rachmat Irianto Buka Suara
Bojan Hodak pun mengaku tidak bisa memaksakan para pemainnya itu untuk hengkang dan membela tim lain. Menurutnya, para pemain memiliki hak untuk menentukan tim yang dibelanya.
"Jadi ketika pemain tidak mau pergi, saya tak bisa berbuat apa-apa. Itu tergantung pemain," tegasnya.
Bojan Hodak akui beberapa pemainnya belum mendapatkan menit bermain yang banyak di Liga 1 2023/2024. Seperti halnya Eriyanto, Achmad Jufriyanto dan Abdul Aziz Lufti Akbar.
"Sepak bola itu sederhana. Jika pemain berlatih bagus di latihan, jika mereka 'memaksa' saya memasukannya pada starting line up, hanya itu satu-satunya cara. Jawabannya hanya ada di lapangan. Jadi saya tidak bisa menurunkan seseorang hanya karena menyukainya, karena dia orang baik. Caranya hanya memperlihatkan yang terbaik," tegasnya.
Menurutnya, Achmad Jufriyanto merupakan pemain senior di Persib Bandung. Bahkan sudah banyak membantu di luar lapangan dan banyak membantu para pemain-pemain muda.
"Eriyanto memang belum mendapatkan kesempatan bermain, tapi dirinya selalu berlatih. Jika dia bisa 'menekan' saya saat latihan maka saya akan memainkannya, jika tidak maka dia belum akan bermain," jelasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.630
Berita Terkait
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi