Pemain Asing Jadi Faktor Penting di Proliga 2024

Pemain asing merupakan faktor penting dalam menentukan kesuksesan tim.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 18 April 2024
Pemain Asing Jadi Faktor Penting di Proliga 2024
Tim Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro (pertamina)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kapten klub bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro (JPE) Hany Budiarti menilai kehadiran dan kualitas para pemain asing merupakan faktor penting dalam menentukan kesuksesan tim saat menjalani kompetisi Proliga 2024.

Dalam pandangan Hany, selain kehadiran dan kualitas, namun pemain-pemain asing yang dihadirkan dalam satu tim seyogyanya juga dapat diajak bekerja sama dengan baik. Faktor itulah yang membuat Hany merasa beruntung sebab dua pemain asing JPE yakni Giovanna Milana dan Polina Shemanova cukup baik saat bekerja sama.

“Chemistry baik sih lancar-lancar saja, soalnya dia (Giovanna) juga orangnya fleksibel. Mungkin kalau misalnya ada setter di depan tidak enak atau apa, dia cepat untuk menyampaikan. Tapi tidak banyak permintaan, jadi kami juga mau ajak mengobrol atau apa tidak takut tersinggung,” kata Hany dikutip dari Antara.

Baca Juga:

Libur IBL, Pemain Dewa United Banten Banting Setir Jadi Pemain Voli

Setelah Sepak Bola dan Basket, Indonesia Berminat Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Voli

Giovanna Milana (ig)

Selain Giovanna, pemain asal Rusia Polina juga diakui dapat mudah diajak berkoordinasi oleh Hany.

“Dia (Polina) juga ramah sekali. Kebetulan kemarin dia lagi sakit jadi gak latihan. Tapi dua-duanya sama-sama baik sih,” tambah dia.

Proliga 2024 akan diikuti oleh salah satu tim bertabur bintang yakni Jakarta BIN. Meski tim rival itu dipenuhi banyak pemain papan atas, Hany mengaku tidak takut dengan potensi ancaman dari tim baru tersebut.

“Di atas kertas iya (kekuatan Jakarta BIN lebih kuat). Tapi kami tidak tahu ya. Mereka kerja sama dengan pemain asingnya seperti apa, apakah pemain asingnya dapat berkomunikasi lebih baik nggak. Sebab itu berpengaruh banget nih kayak Pertamina kemarin kan, pemain asing agak sulit diajak komunikasi,” tutur atlet 27 tahun itu.

JPE, yang sebelumnya bernama Jakarta Pertamina Fastron, merupakan tim yang menghuni peringkat kedua pada musim lalu setelah dikalahkan Bandung BJB Tandamata di laga final.

Proliga Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

10.031

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Juventus vs Napoli, Senin 26 Januari 2026
Juventus akan menjamu juara bertahan Napoli pada laga lanjutan Serie A di Stadion Allianz, Senin (26/1) pukul 00.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Jadwal dan Link Streaming Juventus vs Napoli, Senin 26 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Premier League: Hajar Crystal Palace 3-1, Chelsea Tembus Empat Besar
Chelsea membawa pulang tiga poin saat tandang ke markas Crystal Palace pada laga lanjutan Premier League 2025-2026, Minggu (25/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Hasil Premier League: Hajar Crystal Palace 3-1, Chelsea Tembus Empat Besar
Liga Indonesia
Resmi, Persib Bandung Boyong Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persib resmi mendatangkan Layvin Kurzawa, eks bek Timnas Prancis. Di luar dugaan, Maung Bandung juga memboyong bek Timnas Indonesia U-23, Dion Markx.
Rizqi Ariandi - Minggu, 25 Januari 2026
Resmi, Persib Bandung Boyong Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Berguinho Bawa Persib Kalahkan 10 Pemain PSBS Biak
Persib menang 1-0 atas PSBS Biak, yang membawa mereka kembali ke puncak klasemen. Pada laga lain, Persebaya menang di kandang PSIM Yogyakarta.
Rizqi Ariandi - Minggu, 25 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Berguinho Bawa Persib Kalahkan 10 Pemain PSBS Biak
Inggris
Alasan Pep Guardiola Cadangkan Erling Haaland
Manchester City mengakhiri rentetan laga tanpa kemenangan saat Erling Haaland diparkir di bangku cadangan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Alasan Pep Guardiola Cadangkan Erling Haaland
Bulu Tangkis
Juara di Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan Bidik Medali Olimpiade
Juarai Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan meraih gelar turnamen BWF level Super 500 pertama sepanjang kariernya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Juara di Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan Bidik Medali Olimpiade
Inggris
Marc Guehi dan Antoine Semenyo Akan Jadi Pemain Vital Manchester City di Sisa Musim
Pep Guardiola mengatakan puas dengan penampilan gemilang dua pemain yang didatangkan pada Januari, Antoine Semenyo dan Marc Guehi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Marc Guehi dan Antoine Semenyo Akan Jadi Pemain Vital Manchester City di Sisa Musim
Italia
Juventus vs Napoli: Si Nyonya Tua Kuat di Kandang
Juventus akan menjamu juara bertahan Napoli pada laga lanjutan Serie A di Stadion Allianz.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Juventus vs Napoli: Si Nyonya Tua Kuat di Kandang
Bulu Tangkis
Hasil Final Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Juara, Raymond/Joaquin Tumbang
Alwi Farhan sukses menjadi juara di sektor tunggal putra setelah menumbangkan wakil Thailand, Panitchaphon Teeraratsakul.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Hasil Final Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Juara, Raymond/Joaquin Tumbang
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Siap Tuntaskan Misi Ganda Seri Ketiga Proliga 2026
Kemenangan atas Jakarta Pertamina Enduro (JPE) 3-2, Kamis (22/1) kemarin memang telah menambah rasa percaya diri Bandung bjb Tandamata untuk bisa menuntaskan misi ganda di depan publik sendiri.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 25 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Siap Tuntaskan Misi Ganda Seri Ketiga Proliga 2026
Bagikan