Pelatih Persita: Persija Sangat Rapi
BolaSkor.com - Pelatih Persita Tangerang, Angel Alfredo Vera, memuji Persija Jakarta sebagai tim yang sangat rapi. Hal ini dikatakan Vera jelang pertemuan kedua tim pada pekan keenam Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (24/8) malam WIB.
Meski demikian, Vera menilai kalau permainan Persija bukan tanpa cela. Itu terbukti dari lima laga yang sudah dijalani Persija.
Tim dengan julukan Macan Kemayoran tersebut masih menunjukkan inkonsistensi permainan. Mereka kerap tampil sangat bagus di babak pertama, tetapi kemudian intensitas itu menurun di 45 menit kedua.
"Persija sangat rapi, tapi pertandingan belum berlangsung. Kami akan lihat nanti apa bisa fleksibel untuk mengubah formasi di tengah pertandingan," kata Vera.
Baca Juga:
Tandang ke Markas Persija, Persita Bertekad Jaga Performa Apik
Persija Tunda 5 Pemainnya Gabung TC Timnas Indonesia U-19 di Jakarta
Persib Kalah di Kandang saat Hadapi Bali United, Jupe: Jangan Lagi
Vera menuturkan, Persita datang ke Bekasi dengan target mendapatkan minimal satu poin. Namun, jika ada peluang untuk memenangi pertandingan, dia berharap para pemainnya bisa melakukannya.
"Karena itu kami juga harus kerja keras," ujarnya.
Demi merealisasikan target tersebut Vera menginstruksikan para pemainnya untuk mengantisipasi semua pergerakan Hanno Behrens dan kawan-kawan. Dia pun meminta mereka tidak inferior dengan nama besar para pemain Persija, terutama legiun asingnya yang punya pengalaman bermain di liga maupun kompetisi Eropa.
"Kami percaya diri, tapi tentu tidak terlalu berlebihan. Semua pertandingan tidak mudah dan kami siap serta serius untuk menghadapi Persija," tutur pelatih asal Argentina tersebut.
Rizqi Ariandi
7.666
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap