Old Trafford Jadi Benteng yang Sulit Dibobol oleh Manchester United

Manchester United gagal mencetak gol kandang di Premier League lewat open play dalam dua bulan terakhir.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 23 November 2020
Old Trafford Jadi Benteng yang Sulit Dibobol oleh Manchester United
Bruno Fernandes (skysports)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Akhirnya Manchester United bisa meraih kemenangan perdana di markas sendiri, Stadion Old Trafford. Pencapaian itu didapat usai menang tipis 1-0 atas West Bromwich Albion, Sabtu (21/11) waktu setempat.

Kemenangan MU ditentukan lewat gol penalti Bruno Fernandes. Ya, sekali lagi skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer butuh teknologi Video Assistant Referee (VAR) untuk memastikan kemenangan.

Pasalnya Fernandes sempat gagal menaklukkan kiper West Brom, Sam Johnstone. Namun, eksekusi penalti harus diulang karena wasit David Coote, setelah melihat VAR, menilai Johnstone tidak berdiri di garis gawang saat menggagalkan penalti Fernandes.

Baca Juga:

Manuver Barcelona dan Real Madrid Rekrut Bruno Fernandes

Bruno Fernandes Dibuat Kagum oleh Paul Scholes Lewat Tayangan di Televisi

Menyibak Kisah Bruno Fernandes dari Bek Menjadi Gelandang Serang

Pada edisi ulangan, Fernandes menjalankan tugasnya dengan baik sekaligus menjadi penentu kemenangan pertama United di Old Trafford pada musim ini.

Stadion Old Trafford selama ini menjadi tuah bagi Man United. Namun musim ini pasukan Solskjaer justru sulit meraih tiga poin. Jangankan kemenangan, mencetak gol juga mereka kesulitan. Sepertinya, Old Trafford kini menjelma menjadi benteng kokoh yang sulit dijebol sang pemilik.

Gol Fernandes memang berhasil mengakhiri rekor tanpa kemenangan kandang MU, namun masih ada rapor buruk yang menanti dihilangkan.

Dengan gol Fernandes via sepakan penalti, artinya United belum mencetak gol dari permainan terbuka alias open play selama dua bulan terakhir pada laga Premier League di Old Trafford.

Terakhir kali MU mencetak gol melalui open play terjadi pada 19 September. Menariknya, gol tersebut dicetak oleh pemain anyar Donny van de Beek, pemain yang lebih sering diparkir Solskjaer di bangku cadangan. Gol terjadi saat MU takluk 1-3 dari Crystal Palace pada pekan pertama Liga Inggris.

Selepas laga tersebut, United tidak pernah lagi mencetak gol kecuali lewat titik penalti. Saat dipermak 1-6 oleh Tottenham Hotspur, satu-satunya gol dijaringkan Fernandes melalui titik penalti.

Sedangkan pada dua laga kandang berikutnya, pasukan Solskjaer malah sama sekali tidak membuat gol, imbang 0-0 dengan Chelsea dan keok 0-1 dari Arsenal.

Sejatinya, Manchester United tidak kesulitan mencetak gol, apalagi saat tampil di rumah sendiri. Terlebih lini serang MU juga sebenarnya tidak sembarangan. Mereka punya Marcus Rashford, Anthony Martial, Mason Greenwood, hingga yang teranyar mesin gol sarat pengalaman, Edinson Cavani.

Premier League Manchester United Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.486

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Pada laga berikutnya Timnas Indonesia U-17 akan bertemu Brasil yang menang 7-0 atas Honduras.
Rizqi Ariandi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions 2025-2026 di Parc des Princes.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Timnas
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Laga Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17 tidak ditayangkan televisi nasional.
Rizqi Ariandi - Selasa, 04 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kepulangan Trent Alexander-Arnold ke Anfield sebagai pemain Real Madrid diwarnai perusakan mural ikoniknya. Sentimen pengkhianat dan tulisan 'Adios El Rata' menghiasi Sybil Street jelang laga UCL.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Italia
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Kontrak baru Mike Maignan di AC Milan belum juga menemui kata sepakat. Meski tampil gemilang lawan AS Roma, sang kiper justru dikabarkan enggan bertahan di San Siro!
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Liga Champions
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Liverpool vs Real Madrid: Laga Champions penentu karier Arne Slot. Simak update eksklusif dari Fabrizio Romano soal posisi Slot di Anfield.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Arsenal menjalani laga tandang ke markas Slavia Praha pada lanjutan Liga Champions 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Spanyol
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Real Madrid dikabarkan masih menaruh minat besar pada Florian Wirtz meski sang bintang muda Jerman kini bersinar di Leverkusen. Akankah Madrid bergerak lagi?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Liga Indonesia
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya
Maxwell Souza mengatakan Persija harus terus bekerja keras dan rendah hati untuk bersaing di jalur juara.
Rizqi Ariandi - Selasa, 04 November 2025
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya
Timnas
FIFA Uji Coba 'Kartu VAR' di Piala Dunia U-17 2025
Timnas Indonesia U-17 akan merasakan pengalaman bertanding dengan sistem baru tersebut malam nanti.
Rizqi Ariandi - Selasa, 04 November 2025
FIFA Uji Coba 'Kartu VAR' di Piala Dunia U-17 2025
Bagikan