Manuver Barcelona dan Real Madrid Rekrut Bruno Fernandes

Barcelona dan Real Madrid yang mengetahui kegelisahan hati Fernandes pun berencana melakukan manuver.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 19 November 2020
Manuver Barcelona dan Real Madrid Rekrut Bruno Fernandes
Bruno Fernandes (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona dan Real Madrid dikabarkan menjadi dua klub yang tertarik dengan gelandang Manchester United, Bruno Fernandes. Barca dan Madrid menilai, kondisi di Man United yang sedang bak kapal pecah akan meningkatkan peluang.

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United pada pertengahan musim lalu. Pemain asal Portugal itu merupakan target lama The Red Devils. Untuk mendapatkan Fernandes, Man United mengeluarkan 40 juta euro.

Tak butuh waktu lama bagi Bruno Fernandes membuat publik Old Trafford jatuh hati. Dari 33 pertandingan di berbagai ajang, eks Udinese tersebut mengemas 18 gol plus 13 assist.

Baca Juga:

Manchester United Belum Menyerah Kejar Sancho, Tujuh Pemain Terancam

Ole Gunnar Solskjaer Belum Aman dari Pemecatan di Manchester United

Tak Bahagia di MU, Pogba Dapat Wejangan dari Mantan Pemain Juventus

Bruno Fernandes

Namun, saat ini Manchester United dianggap terlalu bergantung kepada Bruno Fernandes. Pandangan tersebut menjadi bumerang bagi sang pemain ketika Man United gagal meraih kemenangan.

Bruno Fernandes kerap dianggap sebagai biang keladi dari hasil minor Manchester United. Apalagi, saat ini Man United sedang tercecer di papan bawah klasemen sementara Premier League.

Kondisi tersebut membuat Bruno Fernandes mulai tak kerasan. Fernandes tidak nyaman dengan kritik yang diberikan untuknya. Apalagi, Manchester United belum menunjukkan tanda-tanda akan segera meraih gelar.

Barcelona dan Real Madrid yang mengetahui kegelisahan hati Fernandes pun berencana melakukan manuver. Menurut Fichajes, kedua raksasa Spanyol itu siap melancarkan tawaran pada awal musim depan.

Bagi Barcelona, Bruno Fernandes akan memberikan dimensi baru dalam serangan. Barca saat ini kekurangan pemain kreatif di lini tengah. Kerja sama Lionel Messi dan Fernandes diyakini akan membuat Barcelona tak kesulitan mendulang gol.

Sementara itu, Real Madrid membutuhkan gelandang baru setelah beberapa muka lama seperti Luka Modric dan Toni Kroos mulai memasuki penghujung karier. El Real diyakini memiliki dana transfer besar setelah puasa membeli pemain pada musim panas 2020.

Manchester United Bruno Fernandes Breaking News Premier League Barcelona Real Madrid
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.855

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona pada lanjutan laga Liga Champions di Stamford Bridge dan berikut prediksi pemenang versi superkomputer.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Timnas
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Nama Giovanni van Bronckhorst menjadi nama terbaru yang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Persija menyiapkan 50 ribu lembar tiket saat menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Liga Champions
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Pertandingan Liga Champions Chelsea vs Barcelona bukan hanya sarat nostalgia, tetapi juga spesial untuk Marc Cucurella.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Liga Indonesia
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Rizky Ridho dipastikan absen bela Persija saat menjamu PSIM Yogyakarta, Jumat (28/11), karena sanksi akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Liga Champions
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan skuad asuhannya siap menunjukkan kualitas terbaik menghadapi salah satu rival terbesar mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Liga Champions
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Enzo Maresca menyadari ancaman besar yang dibawa Barcelona, terutama lewat gaya bermain agresif dan garis pertahanan tinggi.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Inggris
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Ruben Amorim mengatakan antara dua pemain Everton Idrissa Gueye dan Michael Keane menunjukkan hasrat menang yang menggebu-gebu.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Timnas
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Timnas Indonesia U-22 disebut punya modal penting jelang tampil di SEA Games 2025 yang berlangsung di Thailand.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Bagikan