Nasib Tragis Nicolo Zaniolo di Bursa Transfer Musim Dingin
BolaSkor.com - Bursa tranfer musim dingin kali ini berubah menjadi mimpi buruk untuk Nicolo Zaniolo. Karier salah satu pemain Italia yang sempat menyandang status wonderkid itu kini terancam hancur berantakan.
Zaniolo merupakan salah satu bintang muda yang bersinar di AS Roma. Ia digadang-gadang menjadi penerus Francesco Totti untuk menyandang status legenda klub.
Namun Zaniolo tiba-tiba mengajukan permintaan transfer. Hal itu membuatnya dibekukan dari skuat Roma.
Baca Juga:
5 Pemain yang Gagal Hengkang pada Deadline Day Transfer Musim Dingin 2023
AC Milan awalnya tertarik menampung Zaniolo dengan status pinjaman. Namun Rossoneri tak sanggup memenuhi biaya yang dibebankan Roma untuk menebusnya sebesar 30 juta euro.
Bournemouth kemudian datang sebagai pesaing Milan untuk meminang Zaniolo. Klub Premier League tersebut siap memenuhi harga yang diminta Roma.
Kondisi ini membuat Milan mundur dalam perburuan Zaniolo. Il Diavolo Rosso enggan terlibat perang harga dengan Bournemouth.
Mundurnya Milan membuat Bournemouth menjadi kandidat tunggal untuk memakai jasa Zaniolo. Namun sang pemain nyatanya sempat jual mahal karena yakin masih ada klub besar yang mau menampungnya.
Zaniolo dikabarkan menolak permintaan Bournemouth untuk bernegosiasi. Padahal waktu yang tersedia kian menipis.
Situasi Zaniolo kian rumit setelah Roma tak berminat kembali melibatkannya ke dalam tim andai gagal pindah pada Januari ini. Keputusan itu ditegaskan langsung oleh sang pelatih, Jose Mourinho.
Hal ini membuat pindah ke Bournemouth menjadi satu-satunya opsi untuk menyelamatkan karier Zaniolo. Pemain kelahiran 2 Juli 1999 kemudian siap membuka diri kepada perwakilan The Cherries pada Senin (30/1) malam waktu setempat.
Gianluca Di Marzio selaku pakar transfer melaporkan Zaniolo sudah memesan tiket penerbangan ke Inggris untuk menyelesaikan transfernya ke Bournemouth. Sayang, usaha tersebut hanya menjadi kesia-siaan belaka.
Bournemouth nyatanya sudah mengurungkan niat untuk memakai jasa Zaniolo. Tim asuhan Gary O'Neil memilih memboyong Hamad Traore dari Sassuolo.
Batalnya transfer ke Bournemouth membuat nasib Zaniolo menjadi tak menentu. Ia terancam menghabiskan paruh kedua musim ini dengan duduk di tribun.
6.514
Berita Terkait
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh