Muhammad Iqbal Bicara Gol Penting di Persebaya dan Intip Peluang ke Timnas

Penampilan Iqbal terbilang sangat impresif dengan Persebaya Surabaya.
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 18 April 2023
Muhammad Iqbal Bicara Gol Penting di Persebaya dan Intip Peluang ke Timnas
Muhammad Iqbal saat mengikuti trial bersama Persebaya Surabaya. (BolaSkor.com/Keyzie Zahir)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Nama Muhammad Iqbal sempat mencuri perhatian publik sepak bola nasional. Penampilan pemain muda ini terbilang sangat impresif dengan Persebaya Surabaya. Dia berharap masih dapat tempat di Timnas Indonesia U-22 proyeksi SEA Games 2023.

Muhammad Iqbal diperkenalkan sebagai pemain baru Persebaya Surabaya pada 3 Januari 2023 lalu. Saat itu jebolan Liga Korea Selatan tersebut menjadi pemain rekrutan kedua Persebaya di bursa transfer paruh musim.

Sebelum resmi berkostum hijau-hijau, Muhammad Iqbal menjalani masa trial selama tujuh hari hingga dinyatakan layak oleh tim pelatih Persebaya. Dia tercatat mendapat laga debut ketika Persebaya menang 5-0 atas tuan rumah Persita Tangerang, 18 Januari.

Baca Juga:

Resmi Diumumkan Persija, Rizky Ridho Dikontrak Tiga Musim

Persija Rekrut Akbar Arjunsyah dengan Kontrak Dua Tahun

Muhammad Iqbal masuk menggantikan peran Sho Yamamoto pada menit ke-89. Hingga musim berakhir, pemain kelahiran Padang Pariaman itu tampil 9 kali untuk Persebaya dengan total 371 menit.

Pemain yang sempat mengecap karier di luar negeri yakni bersama klub Liga 3 Korea Selatan Cheongju FC, itu bertekad bertahan di Persebaya untuk kompetisi musim depan. Muhammad Iqbal ingin berkontribusi lebih banyak untuk klub berjulukan Bajol Ijo tersebut.

“Saya juga berharap bisa kembali ke top performance sehingga bisa menyumbang lebih banyak gol buat Persebaya dan membawa Persebaya menjadi juara liga musim depan,” tekad mantan pemain timnas Indonesia U-19 era Indra Sjafri itu kepada Bolaskor.com.

Berbicara tentang gol, Muhammad Iqbal telah membukukan 3 gol bersama Persebaya. Tak tanggung-tanggung, gol-golnya cukup penting bagi tim asal Kota Pahlawan itu. Dia langsung mencetak dua gol perdana ketika Persebaya bermain imbang 3-3 dengan Persis Solo, Sabtu (8/4) lalu.

Pemain bernomor punggung 6 ini sudah dikenang manis oleh Bonek ketika berhasil menjadi penentu kemenangan Persebaya 1-0 saat menjamu Arema FC di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Selasa (11/4) lalu.

“Saya bersyukur di 2 dari 9 match bisa mencetak gol ke gawang lawan. Yang pasti gol pertama saya ke gawang Persis Solo. Karena saya udah lama menantikan momen ini, dan juga saat melawan Arema FC,” bebernya.

Dengan penampilan yang moncer itu, Muhammad Iqbal berharap dapat kembali berkostum timnas Indonesia. Dia berharap dapat membuat Indra Sjafri kembali terpikat.

“Berharap pastinya, tetapi saya harus lebih membuktikan lagi performa terbaik saya bersama Persebaya supaya bisa dilirik Coach Indra Sjafri,” tandas pemain berusia 22 tahun itu. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

Muhammad Iqbal Persebaya surabaya Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Portugal memetik kemenangan besar 9-1 atas Armenia di Estadio do Dragao pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Inggris
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Ibrahima Konate menanggapi kabar yang menyebutkan Liverpool sudah menawarkan kontrak baru kepadanya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Nonton laga Albania vs Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2026 malam ini pukul 00.00 WIB. Inggris incar kemenangan sempurna, Albania siap patahkan dominasi! Cek link streaming resmi Vision+, jadwal siaran, dan prediksi lineup paling akurat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Italia
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Menyusul penampilan yang kurang mengesankan musim ini, Santiago Gimenez terancam kehilangan tempatnya di AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi memenangi MotoGP Valencia 2025 yang digelar di Sirkuit Ricardo de Tormo.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Inggris
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Chelsea dikabarkan telah memenangkan perburuan untuk merekrut pemain berusia 16 tahun, Deinner Ordonez dari klub Ekuador Independiente del Valle.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Inggris
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Noni Madueke mengungkapkan kegembiraannya atas enam bulan pertamanya sebagai pemain Arsenal.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Piala Dunia
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026, Italia tidak hanya butuh kemenangan, tetapi juga dengan mencetak banyak gol.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Piala Dunia
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Pelatih Inggris Thomas Tuchel telah menginstruksikan para pemainnya untuk menghindari kartu merah yang dapat mengakibatkan larangan bermain di Piala Dunia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Spanyol
Robert Lewandowski Buka Suara tentang Masa Depannya di Barcelona
Barcelona kemungkinan besar tidak akan menawarkan perpanjangan kontrak kepada Robert Lewandowski.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Robert Lewandowski Buka Suara tentang Masa Depannya di Barcelona
Bagikan