Mikel Arteta Rawan Dipecat, Ancelotti Enggan Beri Tanggapan

Carlo Ancelotti tak memberikan banyak saran kepada Mikel Arteta yang ada dalam tekanan pemecatan.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 19 Desember 2020
Mikel Arteta Rawan Dipecat, Ancelotti Enggan Beri Tanggapan
Carlo Ancelotti dan Mikel Arteta (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Everton akan menjamu Arsenal dalam lanjutan pekan 14 Premier League di Goodison Park, Minggu (20/12) pukul 00.30 dini hari WIB. Sorotan di laga itu sepenuhnya ada pada manajer Arsenal Mikel Arteta.

The Gunners belum keluar dari periode buruk dengan posisi mereka kini lebih dekat zona degradasi. Pierre-Emerick Aubameyang dkk ada di peringkat 15 klasemen dengan raihan 14 poin dari 13 laga, terpaut lima poin dari Fulham di zona degradasi.

Dalam situasi itu sewajarnya manajer atau pelatih jadi sorotan. Pun demikian Arteta jika tak mampu membangkitkan Arsenal. Kolega seniornya di Everton, Carlo Ancelotti ditanya mengenai tekanan yang disematkan kepada Arteta.

Mantan pelatih AC Milan, Real Madrid, dan Chelsea itu tak memberikan banyak saran kepada Arteta, sebab menurutnya tekanan seperti itu wajar dirasakan oleh pelatih-pelatih dan manajer di dunia.

Baca Juga:

Karut-marut Arsenal di Era Kepemimpinan Si Gubernur, Mikel Arteta

5 Pelatih Papan Atas Calon Pengganti Mikel Arteta

Pesan Guardiola kepada Arsenal, Jangan Ragukan Kemampuan Arteta

Carlo Ancelotti dan Mikel Arteta

"Saya tidak punya nasihat (untuk Arteta). Saya pikir pekerjaan kami sulit dan rumit tetapi itu benar-benar normal," tutur Carlo Ancelotti dikutip dari Standard Sports.

"Saya pikir semua manajer mendapat tekanan karena setiap orang harus mencapai target."

"Arsenal mungkin memiliki tujuan yang berbeda dari tim lain, tetapi saya pikir itu akan sama untuk setiap manajer. Tekanan benar-benar normal dan saya tidak perlu memberi nasihat tentang ini," tambah Ancelotti.

Berbeda dari Arsenal, Everton masih bersaing di papan atas klasemen untuk coba memburu atau mengamankan tiket empat besar alias zona Liga Champions. Everton ada di urutan lima klasemen saat ini.

Breaking News Arsenal Everton Premier League Mikel Arteta Carlo Ancelotti
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.828

Berita Terkait

Piala Dunia
Peluang ke Piala Dunia 2026 Tertutup, Nigeria Tuding Kongo Gunakan Voodoo
Kegagalan ini membuat Nigeria gagal lolos ke Piala Dunia untuk kedua kalinya secara beruntun.
Yusuf Abdillah - Selasa, 18 November 2025
Peluang ke Piala Dunia 2026 Tertutup, Nigeria Tuding Kongo Gunakan Voodoo
Prediksi
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Spanyol hanya perlu menghindari kekalahan telak untuk mengamankan tiket langsung ke Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 18 November 2025
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menang Besar, Jerman dan Belanda Raih Tiket Langsung
Belanda dan Jerman memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026 setelah mencatatkkan kemenangan besar pada laga terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.
Yusuf Abdillah - Selasa, 18 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menang Besar, Jerman dan Belanda Raih Tiket Langsung
Lainnya
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Ini menjadi bukti keseriusan FSMI kembangkan Minifootball di Tanah Air, untuk semakin banyak dimainkan.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Liga Indonesia
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Denda tersebut didapatkan Persib Bandung imbas kehadiran Bobotoh saat menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 1 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Timnas
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Pemenang Puskas Award 2025 nanti ditentukan via 50 persen dari voting dan 50 persen penilaian juri-juri FIFA.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Liga Indonesia
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Sebenarnya, Bojan Hodak tetap melatih Persib Bandung, atau jadi pelatih kepala Timnas Indonesia, atau justru ke Kroasia?
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Lainnya
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
BRImo SIP Padel League 2025 rampung digelar. Turnamen ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk dari Perkumpulan Besar Padel Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
Timnas
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Keputusan mengenai pelatih baru Timnas Indonesia ada di tangan Komite Eksekutif PSSI. Ketum PSSI Erick Thohir akan mengumumkan pelatih baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Timnas
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Manajemen Persib Bandung membantah Bojan Hodak akan menjadi pelatih Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Bagikan